Masa Kecilnya Susah, Idol K-Pop ini Berhasil jadi Superstar, Dulu Makan saja Sulit
Banyak yang harus memulai dari nol dan berjuang keras untuk meraih cita-cita mereka. Seperti yang dialami idol K-Pop satu ini.
Penulis: Pravitri Retno W
Editor: Bobby Wiratama
TRIBUNNEWS.COM - Tak semua orang bisa meraih kesuksesan secara mudah.
Banyak yang harus memulai dari nol dan berjuang keras untuk meraih cita-cita mereka.
Seperti yang dialami idol K-Pop satu ini.
Sebelum sesukses sekarang, pria satu ini harus berjuang keras untuk meraih mimpi-mimpinya.
Baca: Ramalan Zodiak Besok Senin 20 Agustus 2018, Leo Jadi Super Sibuk
Dilansir Tribunnews dari Koreaboo, Minggu (19/8/2018), idol ini pertama kali harus berkorban demi kelangsungan hidup keluarganya pada usia 13 tahun.
Ia memutuskan untuk keluar rumah untuk menyelamatkan keluarganya yang tidak mampu.
Saat itu, keluarganya tidak mampu memberi makan semua anggota keluarga karena krisis ekonomi tengah menimpa Korea Selatan pada akhir 90-an.
Ia pun merelakan masa kecil dan remajanya untuk bekerja keras.
Tanpa berpikir panjang, ia memutuskan pindah ke Seoul dan melakukan audisi.
Alih-alih melakukan audisi di agensi yang sudah terkenal, ia memilih YG Entertainment yang baru saja memulai karirnya di industri hiburan.
Remaja ini kemudian memulai awal karirnya di dunia musik sebagai pemeran pendukung untuk video musik duo hip-hop, Jinusean.
Bisa tebak siapa orangnya?
Baca: Begini Reaksi Hotman Paris saat Joni Pemanjat Tiang Mengaku Tidur di Lantai Rumahnya
Remaja 13 tahun yang dimaksud ini adalah seorang member BIGBANG, yaitu Dong Young Bae alias Taeyang.
Taeyang mengaku ia sangat menyukai musik sejak kecil.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.