Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Viral Jargon 'Masuk Pak Eko', Ternyata Pelawak Percil yang Pertama Kali Cetuskan

Tak hanya viral di Indonesia, DJ Marshmello yang sudah terkenal di industri musik dunia, juga menulis jargon tersebut di akun Instagramnya.

Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Viral Jargon 'Masuk Pak Eko', Ternyata Pelawak Percil yang Pertama Kali Cetuskan
surya/haorrahman
Penampilan Cak Percil bersama tim musik patrol Kecamatan Cluring. 

TRIBUNNEWS.COM- Jargon "Masuk Pak Eko" kini bisa dibilang populer bahkan mendunia.

Tak hanya viral di Indonesia, DJ Marshmello yang sudah terkenal di industri musik dunia, juga menulis jargon tersebut di akun Instagramnya.

DJ yang belum diketahui identitasnya ini menulis ungkapan 'Masuk Pak Eko' yang tengah viral di kalangan masyarakat Indonesia.

"Masuk Pak Eko," tulis DJ Marshmello dalam kolom captionnya.

Unggahan Marshmello ini sontak diramaikan oleh warganet Indonesia yang merasa bangga ungkapan ini turut diviralkan oleh DJ internasional seperti Marshmello.

Ungkapan "Masuk Pak Eko" jadi populer karena beredarnya sebuah video yang diunggah oleh seorang anggota kepolisian bernama @papi_eko_pusdik_sabhara_porong.

Pria bernama lengkap Eko Hari Cahyono ini bertugas sebagai anggota polisi Pusdik Sabhara Porong.

Berita Rekomendasi

Baca halaman selanjutnya >>>>>>>>

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas