Nadia Purwoko Wakili Indonesia :Diajang Miss Grand International Myanmar
Miss Grand Indonesia (MGI) 2018 Nadia Purwoko mewakili Indonesia di kontes kecantikan Miss Grand International 2018 di Myanmar.
Penulis: FX Ismanto
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fx Ismanto
TRIBUNNEWS.COM. JAKARTA - Miss Grand Indonesia (MGI) 2018 Nadia Purwoko mewakili Indonesia di kontes kecantikan Miss Grand International 2018 di Myanmar. Sesi malam grand final akan digelar pada tanggal 25 Oktober 2018. Setelah menjalani berbagai persiapan selama dua bulan sejak resmi menjabat sebagai Miss Grand Indonesia, Nadia Purwoko akan bertolak ke Myanmar untuk terlebih dulu menjalani masa karantina yang akan berlangsung mulai 5 Oktober 2018.
Nadia Purwoko mengaku telah melakukan persiapan yang matang selama di Tanah Air. Model yang juga berprofesi sebagai lawyer ini percaya diri bersaing dengan para finalis cantik dari negara lain di dunia. Nadia yakin, dengan dukungan dari banyak pihak, dan juga doa dari masyarakat Indonesia, ia bisa berjuang mengharumkan nama bangsa di pentas dunua. "Aku siap berjuang mengharumkan nama Indonesia. Mohon dukungan dan doa dari masyarakat semua," ujar Nadia Purwoko, saat ditemui di Satrio Tower, Kuningan, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Di kontes kecantikan international yang mengangkat misi perdamaian dunia itu, Indonesia sebelum memang sudah pernah menjadi juara lewat Ariska Putri Pertiwi pada 2016 lalu, jadi bukan hal yang mustahil jika wakil Indonesia bisa kembali membawa pulang mahkota Miss Grand International tahun ini. Saat disinggung soal peluangnya di kontes tersebut, Nadia mengakui seluruh finalis nantinya tehtu punya peluang yang sama.
"Kalau soal peluang semua finalis sama ya. Paling yang berat justru untuk kita itu dari negara-negara Asia. Karena secara kultur kita hampir sama, dari segi fisik pun hampir sama," tuturnya. Namun, Nadia bertekad untuk memberikan kemampuan terbaiknya untuk Indonesia. Selain itu, selama berada di Miss Grand International, Nadia juga didukung oleh sejumlah designer hebat Tanah Air untuk busananya selama melakoni masa karantina.
Salah satu busana yang akan ia kenakan nantinya adalah gaun malam rancangan Sebastian Gunawan, untuk sesi grand final. Sementara untuk sesi National Costume, busana yang akan dikenakan Nadia bertajuk "Underwater Lombok - The Return". Busana tersebut mempresentasikan keindahan alam bawah air di Lombok, NTB, rancangan dari designer Grace Liem, salah seorang designer yang berlevel internasional asal Surabaya