Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Alexandra Gottardo Senang Dibilang Hot Mom

Alexandra Gottardo sebagai satu dari beberapa selebriti yang disebut-sebut hot mom. Itu karena postur tubuhnya tetap indah meski sudah punya anak.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Alexandra Gottardo Senang Dibilang Hot Mom
instagram.com/got_alex
Alexandra Gottardo 

TRIBUNNEWS.COM - Alexandra Gottardo sebagai satu dari beberapa selebriti yang disebut-sebut hot mom. Itu karena postur tubuhnya tetap indah meski sudah punya anak.

Ketika ditemui di XXI Plaza Indonesia, Selasa (6/11/2018) malam, Alexandra Gottardo mengaku dirinya senang disebut hot mom.

"Enggak bohong ya, tapi senanglah, tersanjung disebut hot mom," kata Alexandra Gottardo.

Wanita yang akrab disapa Alex itu mengaku tidak rutin berolahraga. Namun, tubuhnya tetap ideal lantaran terus beraktivitas setiap hari, dan bukan hanya mengurusi anak di rumah.

Baca: Alexandra Gottardo Merasa Terlihat Muda karena Hidup Santai

"Apa ya... Aku olahraga masih up and down, enggak segitunya juga sih. Aku bingung juga jelasinnya," ucapnya.

"Lebih dibilang aku bukan orang yang diam gitu aja, cari aktivitas terus. Kalau sehari enggak ngapa-ngapain tuh aku enggak bisa," sambungnya.

Namun, ia tetap menjalani semua kesibukan dengan santai.

Berita Rekomendasi

"Mungkin dengan cara berpikir kita dan tidak terlalu takut dengan penuaan atau takut jadi ibu-ibu, ya aku tetap (ideal) begini," beber Alexandra Gottardo.(*)

Berita ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul "Alexandra Gottardo Tersanjung Disebut Hot Mom"

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas