Berperan sebagai Abah di Film Keluarga Cemara, Jadi Beban Ringgo Agus Rahman
Aktor Ringgo Agus Rahman bermain peran sebagai karakter Abah dalam film barunya, keluarga cemara.
Penulis: Lendy Ramadhan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktor Ringgo Agus Rahman bermain peran sebagai karakter Abah dalam film barunya, keluarga cemara.
Hal tersebut diungkapkan Ringgo Agus Rahman saat jumpa pers di sebuah bioskop, Jalan M.H. Thamrin, Jakarta Pusat, Selasa (13/11/2018).
Ringgo Agus Rahman mengaku memiliki beban bermain dalam film tersebut.
Beban itu di antaranya bisa menyampaikan pesan dari keluarga cemara, dan memenuhi ekspektasi pecinta film keluarga cemara yang melegenda lewat versi sinetronnya.
"Jadi Abah, menarik sih, dan gue ngga tau bentuknya seperti apa. Kalau beban, bebannya adalah senang aja, kalau bisa membawa kembali keluarga cemara, terus ada beban bagaimana pengharapan orang, apakah sesuai dengan Keluarga cemara yang diharapkan?" kata Ringgo Agus Rahman.
Pemeran chef Grant dalam film koki-koki Cilik (2018) itu menjelaskan, untungnya hal itu tak membuatnya kesulitan untuk memainkan peran sebagai Abah, karena para awak film yang menurutnya sangat asik.
Sebagaimana diketahui, dalam film tersebut Abah dikisahkan sebagai seorang ayah yang mengalami kebangkrutan.
Untuk membangun kembali ekonomi keluarganya yang terpuruk akibat kebangkrutan tersebut, ia menjajal berbagai profesi dari kuli bangunan hingga pengemudi ojek online.
Dalam film tersebut Ringgo beradu peran dengan Nirina Zubir, Zara JKT48, dan Asri Welas.(*)
Baca: Ringgo Agus Rahman: Keluarga Tuh Cobaannya Selalu Ada
Baca: Ringgo Agus Rahman Menangis Setelah Mendapat Kejutan dari Sang Ayah