Reino Barack Sebut Siap Menikah, Ini Deretan Fakta Kedekatannya dengan Syahrini
Reino Barack pun sampai meminta doa kepada khalayak perihal jodoh yang akan ia dapatkan, termasuk jika sosok itu adalah Syahrini.
Editor: Yudhi Maulana
TRIBUNNEWS.COM - Kesiapan Reino Barack untuk menikah tampaknya sudah muncul.
Hal itu terlihat dari jawaban lugas Reino Barack ketika ditanya perihal hubungannya dengan Syahrini.
Ya, Reino Barack pun sampai meminta doa kepada khalayak perihal jodoh yang akan ia dapatkan, termasuk jika sosok itu adalah Syahrini.
Sebab, Reino Barack secara gamblang menyebut bahwa ia dan Syahrini sedang sama-sama single.
Alhasil, jika angan-angan pernikahan itu diutarakan, Reino Barack pun merasa tidak ada masalah.
Karenanya, Reino Barack pun meminta doa kepada khalayak soal hubungan asmaranya.
Pun jika ia dan Syahrini memang berjodoh.
"Mau dengan siapapun, Mau itu dengan Syahrini. Mohon doanya aja ya. Saya kan hanya meminta apa yang sepatutnya saya dapatkan. Habis sholat doa, kan begitu doanya, jadikan saya orang yang baik, tunjukkan saya ke jalan yang lurus," ungkap Reino Barack dilansir dari tayangan Silet.
Ya, Reino Barack tampaknya kini telah ada hasrat untuk menikah.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.