Ayu Dewi Antar Sang Bunda ke Peristirahatan Terakhir, Tangisnya Pecah
Sekar Dewi, ibunda Ayu Dewi, meninggal dunia. Jenazahnya dimakamka di TPU Jeruk Purut, Pejaten.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
![Ayu Dewi Antar Sang Bunda ke Peristirahatan Terakhir, Tangisnya Pecah](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/ayu-dewi-menangis.jpg)
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Isak tangis Ayu Dewi tak dapat terbendung saat mengantarkan sang bunda, Sekar Dewi, ke peristarahatan terakhirnya di TPU Jeruk Purut, Pejaten.
Mengenakan pakaian muslim serba putih, Ayu Dewi tak henti menangis. Terutama saat jenazah sang bunda mulai dimasuki ke liang lahat.
"Mama, mama," ucap Ayu Dewi pelan di TPU Jeruk Purut, Pejaten Jakarta Selatan, Kamis (29/11/2018).
Baca: Sakit Pneumonia, Ibunda Ayu Dewi Meninggal di Usia 68 Tahun
Terlihat juga dua sahabatnya Luna Maya dan Melanie Ricardo yang setia menemani dan terus menguatkan Ayu Dewi.
Sembari memeluk dan mengusap-usap pundak Ayu Dewi, keduanya terlihat membisikan sesuatu, seakam mencoba menguatkan Ayu Dewi.
Malam ini tak terlihat wajah ceria Ayu Dewi seperti biasanya. Ibunda Ayu Dewi meninggal pada pagi tadi sekira pukul 10.00 WIB di RS Medistra Jakarta Selatan.
Terlihat juga sang suami, Regi Datau membantu proses pemakaman dan mengadzani jenazah ibu mertuanya tersebut.(*)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.