Konser HUT ke-25, NTRL Tampilkan Formasi Lama
Tahun ini grup musik NTRL yang sebelumnya dikenal sebagai Netral berusia 25 tahun. Mereka menggelar konser di I-Six Kemang, Jakarta Selatan.
Penulis: wahyu firmansyah
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Wahyu Firmansyah
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tahun ini grup musik NTRL yang sebelumnya dikenal sebagai Netral berusia 25 tahun. Mereka menggelar konser di I-Six Kemang, Jakarta Selatan, Jumat (30/11/2018) malam.
Awal mula konser spesial ini, Bagus Dhanar Dhana bersama Netral formasi lama, yakni Gabriel Bimo Sulaksono dan Didit Saad membawakan lagu Wa..Lah.
"Ini formasi awal banget sebelum adanya Netral. Akhirnya kita berpisah, Didit kita ajak, akhirnya Didit ngundurin diri," ujar Bagus sempari menyapa para NTRLZR yang hadir.
Konser dipenuhi ratusan NTRLZR yang ikut menyemarakan perayaan ulang tahun NTRL ke 25 ini.
Setelah memainkan beberapa lagu saat masih memakai nama Netral, akhirnya Eno Gitara Ryanto (Drummer) dan Christopher Bollemeyer (Gitaris) masuk untuk melanjutkan konser dengan formasi saat ini.
"Kita lanjut dengan formasi yang sekarang," kata Bagus.
Hingga saat ini Konser yang bertajuk Dari NTRL Untuk NTRLZR masih berlangsung dengan membawakan beberapa lagu hits mereka seperti Sorry, Pertempuran Hati, Terbang Tenggelam dan lainnya.(*)