Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Lagi Hamil Muda, Aura Kasih Hanya Sedikit Goyang Pinggul di Atas Panggung

Saat diminta bergoyang bersama para personel asli OM PSP dan para komika menjelang gala premier film OM PSP: Gaya Mahasiswa, Aura tidak banyak gerak.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Lagi Hamil Muda, Aura Kasih Hanya Sedikit Goyang Pinggul di Atas Panggung
Wahyu Firmansyah
Aura Kasih dan Eryck Amaral 

TRIBUNNEWS.COM - Aura Kasih sedang hamil muda. Meski begitu, bintang film ini meluangkan waktunya untuk datang ke gala premier film terbarunya, OM PSP: Gaya Mahasiswa.

Acara itu digelar di The Ice Palace, Mal Ciputra World, Jalan Dr Satrio, Kuningan, Setiabudi, Jakarta Selatan, Sabtu (26/1/2019) sore.

Aura terlihat datang bersama Eryck Amaral, pria asal Brasil yang menikahinya pada 26 Desember 2018.

OM PSP: Gaya Mahasiswa garapan sutradara Hilman Mutasi bersama rumah produksi Max Pictures ini merupakan film pertama Aura setelah melepaskan status lajangnya yang tayang di bioskop.

Bersama para pemain asli grup musik komedi OM PSP dan personel OM PSP 'kualitas super' alias tiruan yang diisi para komika ternama negeri ini, Aura tetap terlihat seksi meski sedang berbadan dua.

Dia mengenakan rok hitam sebatas lutut. Senyumnya terus mengembang setiap kali diminta naik ke atas panggung.

Lantaran usia kehamilannya masih relatif muda, perut Aura belum tampak membesar.

Baca: Akan Ungkap Sederet Kisah Hidupnya di Panggung, Glenn Fredly Undang Aura kasih ke Konsernya?

Berita Rekomendasi

Saat diminta bergoyang bersama para personel asli OM PSP dan para komika menjelang gala premier film OM PSP: Gaya Mahasiswa, Aura tidak banyak menggerakkan tubuhnya.

Sesekali Aura menggoyangkan pinggulnya saja sembari tersenyum.

Di atas panggung itu, Aura yang memainkan peran sebagai Fatima --janda muda nan seksi dan dikejar para personel OM PSP-- bergoyang ditemani Valerie dan Veronica.

Valerie dan Veronica memainkan peran si kembar Santi dan Sinta yang menjadi sahabat Fatima.

Tidak banyak hal yang diungkapkan Aura soal kehamilannya itu. Aura hanya merasa senang terlibat di film OM PSP: Gaya Mahasiswa.

Selama syuting film itu dilakukan, Aura terus menjadi pusat perhatian para pemain film, terutama para komika ternama yang memainkan peran sebagai personel OM PSP.

"Mudah-mudahan filmnya bisa menghibur. Para pemainnya seru semua," kata Aura yang tidak mempersoalkan waktu gala premier hingga promo film tersebut bersamaan kehamilan pertamanya.

"Meski sedang hamil, saya harus tetap berkegiatan dan harus produktif," ujar Aura.

Film bergenre komedi itu ditayangkan perdana di seluruh bioskop Indonesia mulai 31 Januari 2019.

Selain Aura, film OM PSP: Gaya Mahasiswa juga melibatkan komedian dan komika Uus, Adjis Doaibu, David John Schaap, Dimas Danang, Imam Darto, Abdurrahim Arsyad, Boris Bokir, dan Wira Setianagara.

Ada juga penampilan dari para personel asli OM PSP, seperti Ade Anwar, Monos, Omen, Rizali Indrakesumah, Dindin, Aditya, Andra Ramadan Muluk, dan James R Lapian.

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas