Anji dan Drive Manggung Bareng di Konser Esok Lebih Baik
Tajuk "Konser Esok Lebih Baik" terinspirasi dari album pertama Drive rilisan tahun 2006. Saat itu Anji masih sebagai vokalis Drive.
Penulis: wahyu firmansyah
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Wahyu Firmansyah
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penyanyi Anji kolaborasi dengan Drive, grup band yang pernah menaunginya sebagia vokalis, dalam sebuah pertunjukan bertajuk 'Konser Esok Lebih Baik'.
Tajuk dari konser ini terinspirasi dari album pertama Drive rilisan tahun 2006. Saat itu Anji masih sebagai vokalis Drive.
"Konser ini sudah diomongin 2012 tapi saat itu Drive vokalisnya Takaeda sedang berusaha untuk mendirikan pondasi baru jadi kolab ini belum terlaksana. Saya juga baru keluar kan, makanya 2018 diomongin lagi," ujar Anji di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Kamis (31/1/2019).
Konser ini hadir dengan konsep Anji X Drive. Konsep itu menunjukan kolaborasi antara musisi, yaitu Anji dan Drive. Mereka bakal memainkan 15 lagu.
Baca: Setelah Telur Dadar, Tahun 2019 Anak Penyanyi Anji Akan Luncurkan Lagu Bertema Ikan
"Kalau Drive, seperti biasa kita selalu membawakam lagu-lagu Drive dan Anji yang selain membawakan lagu hits dari solo albumnya, ternyata masih membawakan lagu-lagu Drive juga," ujar Budi, gitaris Drive.
Yang menarik dari konser selain kolaborasi itu, adalah unsur komedinya. Majelis Lucu Indonesia (MLI) akan tampil di sela-sela konser kolaborasi ini, untuk konsepnya sendiri masih dirahasiakan.
Kolaborasi ini juga sebagai jawaban terkait spekulasi jika Anji dan Drive sempat digosipkan merenggang.
Anji X Drive 'Konser Esok Lebih Baik' akan digelar di Bekasi Convention Center, Sabtu 9 Februari 2019, pukul 19.00 WIB.
Untuk harga tiket sendiri dibagi dalam dua kategori yaitu Zoom In seharga Rp 150 ribu dan Zoom Out seharga Rp 100 ribu dan dapat dibeli melalui www.kolase.com.(*)