Segera Menikah, Ariska Putri dan Tengku Ryan Terima Ucapan Selamat dari Jokowi
Jelang hari pernikahan, Ariska Putri dan Tengku Ryan Novandi mendapat ucapan selamat dari Presiden Joko Widodo.
Editor: Rohmana Kurniandari
TRIBUNSOLO.COM - Presenter Ariska Putri Pertiwi segera melepas masa lajangnya.
Miss Grand International 2016 itu akan dipersunting sang kekasih, Tengku Ryan Novandi.
Ryan bukanlah sosok pria sembarangan.
Ia tak lain adalah putra mantan Gubernur Sumatera Utara, Tengku Erry Nuradi.
Keduanya dikabarkan akan menggelar akad nikah pada Jumat (1/2/2019) esok hari.
Sebelumnya, Ariska yang akrab disapa Ika sudah dilamar Ryan pada Minggu (2/12/2018) di Hotel Sheraton Medan, Sumatera Utara.
Acara lamaran pun berlangsung meriah dan romantis.
Berita Rekomendasi
Keduanya tampak kompak mengenakan busana kuning.
Usai menggelar acara lamaran, Ariska dan Ryan mulai disibukkan dengan persiapan pernikahan mereka.
Mulai dari foto prewedding, siraman, hingga pengajian.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.