Masuk Nomine IMA Awards 2019, Asri Welas Persembahkan Piala untuk Anak Ketiga
Asri masuk nominasi setelah perannya di film Keluarga Cemara, ia akan bersaing dengan Adinia Wirasti, Anggika Bolsterli, Eriska Rein, Hannah Al Rashid
Penulis: wahyu firmansyah
Editor: Fajar Anjungroso
Laporan wartawan tribunnews.com, Wahyu Firmansyah
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Asri Welas menjadi salah satu nomine Indonesian Movie Actors (IMA) Awards 2019 dalam kategori Pemeran Pendukung Wanita Terbaik.
Asri masuk nominasi setelah perannya di film Keluarga Cemara, ia akan bersaing dengan Adinia Wirasti, Anggika Bolsterli, Eriska Rein, Hannah Al Rashid, dan Happy Salma.
Ia pun bersyukur berhasil masuk dalam nominasi, apa lagi tahun sebelumnya ia tidak bermasuk dalam nominasi IMA.
"Satu bersyukur banget, kedua juga ga nyangka sekali nominasi-nominasinya yang terbaik. aku kan lama di sinetron, diterima industri film itu aduh luar biasa bersyukurnya," ujar Asri Welas dikawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin (25/2/2019).
Ia juga tidak menyangka bisa masuk salam nominasi itu padahal scene yang ia mainkan tidak terlalu banyak.
Baca: Masuk Nominasi IMA Awards lewat Film Keluarga Cemara, Ini Respons Asri Welas
"Jadi nominasi tuh satu gak nyangka ya karna dari scene yang tersedia di film itu kayaknya ga banyak tampilan di layar filmnya gitu. jadi kalo jadi berkesan ya," katanya.
Meski sudah senang menjadi nomine, jika menang ia akan mempersembahkan piala itu untuk anak ketiganya yang saat ini sedang dikandungnya.
"Waduh kalo menang sih, jadi nominasi aja udah seneng. kalo menang bonus si kecil nih, anak ketiga aku," katanya