Momo Geisha Melahirkan, Ini Arti Nama Anaknya, Sheena Gabriella Aurora Samudra
Arti nama anak Momo Geisha dan Nicola Reza Samudra, Sheena Gabriella Aurora Samudra, yang lahir pada Kamis (28/8/2019).
Editor: Januar Adi Sagita
TRIBUNNEWS.COM- Kabar gembira datang dari artis sekaligus mantan vokalis band Momo Geisha.
Momo Geisha baru saja melahirkan anak pertamanya pada Kamis (28/2/2019) pagi.
Anak yang dinanti-nanti itu merupakan buah cinta Momo Geisha dengan suaminya, Nicola Reza Samudra.
Ia berjenis kelamin perempuan.
Kabar bahagia tersebut dibagikan oleh Nicola Reza sendiri di akun Instagram Story-nya.
Di postingan pertama, Nicola Reza Samudra mengunggah foto Momo Geisha saat persiapan melahirkan.
Ia terlihat mencium kening Momo Geisha yang sedang berbaring di tempat tidur rumah sakit.
Momo Geisha pun tampak tersenyum saat sang suami tercinta mendaratkan ciuman di keningnya.
Selang satu jam kemudian, Nicola Reza Samudra mengunggah foto anak pertamanya yang telah lahir.
Ekspresi kebahagiaan terpancar jelas di wajah Nicola Reza yang ada di samping sang anak.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.