Baru Banget Berhenti Menyusui Nastusha, Chelsea Olivia Belum Ada Rencana Tambah Momongan
Chelsea Olivia menikmati perannya sebagai ibu. Ia sering unggah keseruannya bersama putri semata wayangnya di Instagram.
Penulis: Abdul Majid
Editor: Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM - Chelsea Olivia menikmati perannya sebagai ibu. Ia sering unggah keseruannya bersama Nastusha Olivia Alinskie, putri semata wayangnya yang berusia 2 tahun itu, di akun Instagram pribadinya.
"Kalau masih bayi kan kita enggak tahu dia maunya apa, kalau sekarang kan bisa diajak bercanda kaya gini, ngajakin ngobrol," ucap Chelsea saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, bari-baru ini.
Ia dan Glenn Alinskie, sang suami, memang sepakat mengurus Nastusha. Bagi pasangan suami istri yang menikah pada Oktober 2015 itu, Nastusha adalah prioritas.
Oleh karenanya, Chelsea Olivia belum punya niat tambah momongan dalam waktu dekat.
Baca: Karena Gempi, Gading Marten Bahagia Liburan Sesaat dengan Gisel
"Kalau punya adik pasti kami mau lagi, cuma ini (mengurus anak pertama) kayak lagi enak banget," ucap Chelsea.
"Baru banget berhenti menyusui ya, dia lagi enak-enaknya buat jadi teman mengobrol," lanjutnya.
Chelsea dan Glenn sendiri menikah pada 1 Oktober 2015 lalu, setelah delapan tahun berpacaran. Selama menikah, pasangan ini hampir tak pernah diterpa isu tak sedap berkait rumah tangga mereka.(*)
Berita ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Chelsea Olivia Belum Berniat Tambah Momongan"
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.