Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Ahmad Dhani Bersyukur Ditahan di Rutan Medaeng, Hal Ini Bisa Dilakukannya Selama di Penjara

Mendekam di Rutan Klas I Surabaya, atau biasa dikenal Rutan Medaeng, Ahmad Dhani justru mengaku bersyukur.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Ahmad Dhani Bersyukur Ditahan di Rutan Medaeng, Hal Ini Bisa Dilakukannya Selama di Penjara
TRIBUNJATIM.COM
Ahmad Dhani keluar dari Rutan Klas I Surabaya atau Rutan Medaeng untuk jalani persidangan di Pengadilan Negeri Surabaya, Kamis (21/3/2019). 

Laporan Wartawan TribunJatim.com, Syamsul Arifin

TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Mendekam di Rutan Klas I Surabaya, atau biasa dikenal Rutan Medaeng, Ahmad Dhani justru mengaku bersyukur.

Jauh dari kata mengeluh, suami Mulan Jameela ini justru merasa keberadaannya di Rutan Medaeng lebih menguntungkan dirinya daripada di Lapas Cipinang, Jakarta.

Hal ini dikarenakan dirinya bisa bertemu dengan relawan untuk mengatur strategi kampanye.

“Alhamdulillah saya mengambil hikmahnya kalau saya di Cipinang saya tidak bisa ngapa-ngapain justru saya bisa dibantu relawan bisa bertemu,” ungkapnya usai persidangan.

Terkait masa pemilu yang tinggal menghitung hari ini, Ahmad Dhani mengaku optimis dan berhasil nantinya.

“Optimis lah berasal dari survey,” katanya.

Baca: Tertawa Saat Keluar Rutan Medaeng Menuju Pengadilan, Ahmad Dhani Ungkap Kondisinya Sehat

Berita Rekomendasi

Terkait kasus yang dijalaninya ini, Dhani mengaku dakwaan yang dilayangkan ini tidak benar.

Ditegaskan pula oleh penasehat hukumnya Aldwin Rahadian.

“Alhamdulillah kami terbuka semua juga majelis hakim menanyakan dulu niat video dulu bukan untuk pendemo. Jadi makanya tadi dijelaskan dengan bahasa ini di sekitar hotel bukan itu,” ucapnya.
(Samsul Arifin)

Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul Ahmad Dhani Ngaku Lebih Nyaman di Rutan Medaeng daripada Cipinang, Ini Alasannya, 

Sumber: Tribun Jatim
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas