Viral Pesan WA Kampanye Prabowo di Yogyakarta Makan 2 Korban, Putri Hamengku Buwono X Ungkap Ini
Putri Hamengku Buwono X, Gusti Kanjeng Ratu Hayu atau yang akrab disapa GKR Hayu angkat suara terkait isu kampanye Prabowo di Yogyakarta.
Editor: tribunjakarta.com
TRIBUNJAKARTA.COM - Isu kampanye akbar Prabowo Subianto-Sandiaga Uno di Yogyakarta menewaskan dua orang mahasiswa viral.
Isu tersebut tersebar melalui pesan berantai dari aplikasi WhatsApp.
Prabowo Subianton sendiri diketahui berkampanye di stadion Kridosono, pada Senin (8/4/2019).
Putri Hamengku Buwono X, Gusti Kanjeng Ratu Hayu atau yang akrab disapa GKR Hayu angkat suara terkait isu yang meresahkan tersebut.
Pantauan TribunJakarta.com hal itu disampaikan GKR Hayu melalui media sosial, Twitternya yang telah terverifikasi pada, Selasa (9/4/2019).
Mulanya, ia menanggapi kicauan Polda DIY lewat akun Twitter resminya.
Polda DIY menegaskan isu tersebut merupakan sebuah kebohongan alias hoaks.
"Berita hoax yg menyebutkan ada 2 korban jiwa mahasiswa UKDW tidak benar.
• Bahas Antek Asing Prabowo Gebrak Meja hingga Mic Terpental, Amien Rais Lakukan Ini & Pendukung Heboh
• Rey Utami Sebut Pablo Benua Alami Stroke, Ratna Listy Justru Bahas Santet: Dikirim Jin Kepala Botak
TONTON JUGA
Pada saat kejadian, Polisi telah mengambil langkah tegas memisahkan massa dan menutup gang kampung Klitren sehingga kerusuhan tidak berlanjut.