Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Kisah Pilu Masa Kecil Amanda Rawles, Dibully Sampai Nyesek Rasanya

Amanda Rawles (18) membagikan cerita masa kecilnya yang pilu, karena mendapatkan perundungan atau bully dari teman-teman sekolahnya saat kecil.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Kisah Pilu Masa Kecil Amanda Rawles, Dibully Sampai Nyesek Rasanya
TRIBUNNEWS.COM/TRIBUNNEWS.COM/LENDY RAMADHAN
Aktris Amanda Rawles menghadiri Wardah Days yang digelar di sebuah mal, Jalan Sultan Iskandar Muda, Jakarta Selatan, Minggu (22/10/2018). Dalam acara tersebut pemain film Dear Nathan itu menjadi pembicara. TRIBUNNEWS.COM/LENDY RAMADHAN 

TRIBUNNEWS.COM - Bintang film Amanda Rawles (18) membagikan cerita masa kecilnya yang pilu, karena mendapatkan perundungan atau bully dari teman-teman sekolahnya saat kecil.

Perundungan yang didapatkan oleh Amanda Rawles, sewaktu dirinya masih duduk dibangku Sekolah Menengah Pertama (SMP).

Ia menilai kalau penampilannya di masa kecil tidak secantik sekarang.

Amanda Rawles merasa saat kecil dirinya adalah wanita dengan penampilan warna kulit yang cokelat pekat, kurus, dan pendek karena sering main panas-panasan dan merasa tomboy.

Dengan penampilannya itu, Amanda Rawles harus menerima perundungan dari teman-temannya yang menyebut dirinya adalah 'Bule Dekil', karena ia memiliki keturunan orangtua yang berasal dari Indonesia dan Australia.

Baca: Dude Harlino Harapkan Jodoh yang Terbaik untuk Roger Danuarta

Saat mendapatkan ucapan pedas dari teman-temannya, Amanda Rawles mengaku tidak menyimpannya sendiri.

Ia mencoba bercerita kepada orangtua dan kakak kandungnya.

Berita Rekomendasi

"Saat dapat perundungan itu, aku cerita ke orangtua dan kaka, jadi itu yang buat aku kuat," kata Amanda Rawles eksklusif kepada Warta Kota, yang ditemui belum lama ini.

Baca: Jokowi Tunaikan Umrah Seusai Debat Capres, Iwan Fals: Bakal Ketemu Sama Habib Kayaknya

Bagi Amanda, jika dirinya tidak membagikan apa yang diterima oleh ucapan temannya itu, bisa membuatnya melakukan hal yang tidak diinginkan.

"Ucapannya nyesek sih. Mungkin kalau aku pendam dan simpen sendiri bisa jadi setres dan berdampak buruk," ucapnya.

Baca: Bicara Time to Say Goodbye Saat Masih Berjuang Melawan Kanker, Sutopo: Jangan Resapi, Galau

Beruntung, keluarga dan sang kakak sangat menbuka diri untuk mendengar cerita dari Amanda. Sehingga, bintang film 'Dear Nathan', 'Jailangkung', 'Jailangkung 2', 'Dear Nathan: Hello Salma', dan 'SUNNY' itu tidak merasa sendirian.

"Cuman ya aku dapat dukungan cukup dari keluarga aku sampai aku nyaman di rumah. Jadi aku kalau memang enggak nyaman sama orang di luar rumah, ya aku enggak peduli karena didukung sama keluarga. Support keluarga penting buat kuatin aku," jelasnya.

Baca: Amanda Rawless Dilarikan ke Rumah Sakit karena Sesak Napas di Lokasi Syuting

Namun, perundungan yang didapat olehnya menjadikan pelajaran dan pengalaman yang berharga untuk Amanda.

Karena, wanita yang diisukan dekat dengan aktor Jefri Nichol itu mendapat sebuah pelajaran hidup yang tidak terlupakan.

Ketika menerima tawaran untuk membintangi film 'SUNNY', ia ingin membagikan cerita pilunya kepada penikmat film Indonesia yang setiap tahun meningkat.

"Aku senang terima tawaran karya yang ada bullynya, jadi aku bisa menjiwai karena pernah merasakan. Memang kayak pengin share awarnes kepada orang-orang soal bully kita harus berbicara, jangan dipendam sendiri," ujar Amanda Rawles. (Arie Puji Waluyo)

Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul Disebut Bule Dekil Amanda Rawles Cerita ke Keluarganya,

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas