Divonis Kanker, Cinta Penelope Mengaku Senang karena Anggap Penyakitnya sebagai Peluntur Dosa
Cinta Penelope baru saja sebulan lalu didiagnosa mengidap sebuah kanker stadium tiga.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Cinta Penelope baru saja sebulan lalu didiagnosa mengidap sebuah kanker stadium tiga.
Meski begitu ia menunjukkan ketabahan dirinya ketika pertama kali mendengat diagnosa tersebut. Diakuinya justru merasa senang lantaran menganggap sakit adalah peluntur dosa-dosanya.
Baca: Prediksi Usianya Tak Panjang, Cinta Penelope Ingin Dikenang Lewat Karya
"Sebulan lalu aku didiagnosa, enggak usah sedih, aku biasa aja, aku senang aja," ungkap Cinta Penelope saat ditemui di kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan, Senin (15/4/2019).
"Maksudnya penyakit itu adalah peluntur dosa kita, jadi pada saat aku dinyatakan punya kanker sudah stadium 3 alhamdulillah aku masih kuat berjalan walaupun harus bolak balik ke Rumah Sakit," terangnya.
Baca: Celoteh Iwan Fals Jelang Pencoblosan, Dari Pentingnya Gunakan Hak Pilih Sampai Singgung yang Umrah
Ia juga merasa bersyukur diberikan sahabat-sahabat yang baik ketika dirinya berada dalam kesulitan.
Gerry Iskak sebagai sahabatnya. Dikatakan Cinta Penelope siap memberikan donor steam cell kepada dirinya.
Baca: Istri dan Anak Sulungnya Beda Pilihan Politik, Anang Hermansyah Memihak Siapa?
"Alhamdulillah saya diberikan penawarnya oleh Allah dikirimkan sahabat-sahabat, terutama Gerry Iskak, sutradara saya, mereka mau donor steamcell," ujar Cinta Penelope
"Kita tahu steamcell itu sangat mahal sekali, dan mereka bilang 'gua pengin lu sehat, gua pengin lu hidup, ambil steamcell saya' gitu," lanjut.
Cinta pun menjadikan dua karyanya berupa buku dan single terbaru sebagai media dakwah dan penyebar motivasi.
Ia ingin ada karyanya yang bisa terus memberikan manfaat kepada masyarakat.