Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Christian Sugiono Dapat Peran sebagai Chef di Film Koki Koki Cilik 2, Ini yang Dipelajarinya

Christian sugiono terlibat sebagai pemain di film Koki Koki Cilik 2 besutan sutradara Viva Westi. Perannya sebagai Chef Evan.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Christian Sugiono Dapat Peran sebagai Chef di Film Koki Koki Cilik 2, Ini yang Dipelajarinya
Istimewa
Christian Sugiono syuting film Koki Koki Cilik 2. Perannya sebagai Chef Evan. 

TRIBUNNEWS.COM - Christian sugiono terlibat sebagai pemain di film Koki Koki Cilik 2 besutan sutradara Viva Westi. Perannya sebagai Chef Evan.

Diakuinya sangat tertarik dengan peran tersebut sehingga tak perlu pikir panjang ketika mendapat tawaran dari MNC Pictures.

"Ini pertama kalinya berperan sebagai chef dan pertama kalinya saya main di film anak-anak. Ini merupakan tantangan baru dan sebuah eksplorasi sebagai seorang aktor," ujar Christian Sugiono.

Baca: Cerita Titi Kamal dan Christian Sugiono Beda Pendapat Soal Didik Anak

Syuting bersama anak-anak dengan segala tingkah polah mereka, menurut Christian Sugiono, merupakan tantangan tersendiri. 

Christian Sugiono syuting film 2
Christian Sugiono syuting film Koki Koki Cilik 2.

Ayah dua anak ini juga menilai film Koki Koki Cilik 2 memiliki pesan moral bagaimana hidup dalam keluarga. Secara pribadi ia memetik banyak hal.

Baca: Tantangan Besar Viva Westi Sutradarai Film Koki Koki Cilik 2

"Pelajaran yang bisa diambil, bahwa hubungan keluarga sangat penting. Bagaimanapun kita sukses atau ambisi kita menjadi sukses, jangan pernah melupakan keluarga apalagi sampai menelantarkannya."

Christian Sugiono syuting film
Christian Sugiono syuting film Koki Koki Cilik 2.

"Karena meskipun sudah sukses, tapi kita tidak dekat dengan keluarga atau keluarga tidak bahagia, ya itu sama saja tidak sukses," lanjutnya.

Berita Rekomendasi

Film Koki Koki Cilik 2 akan hadir di bioskop Tanah Air pada masa liburan sekolah, Juni 2019.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas