Tak Kalah dari Sang Anak, Potret Cantik Ibu Sophia Latjuba Semasa Muda Banjir Pujian
Ikut rayakan hari ibu sedunia, aktris cantik Sophia Latjuba justru jadi sorotan gara-gara foto muda sang ibunda di akun Instagram pribadinya.
Penulis: Grid Network
TRIBUNNEWS.COM - Ikut rayakan hari ibu sedunia, aktris cantik Sophia Latjuba justru jadi sorotan gara-gara foto muda sang ibunda di akun Instagram pribadinya.
Hal ini lantaran tak banyak publik yang tahu menahu tentang sosok ibukandung Sophia Latjuba, Anna Muller.
Bak buah tak jatuh jauh dari pohonnya, kecantikan ibunda Sophia Latjuba, Anna Muller pada masa muda pun sukses mencuri perhatian publik.
Saking cantiknya, ibu Sophia Latjuba ini sampai disebut-sebut seperti artis Hollywood dan anggota kerajaan Eropa.
Ya, ini memang bukan kali pertama Sophia Latjuba memajang foto masa muda sang ibu melalui akun Instagram pribadinya.
Seolah bangga dengan garis keturunannya, Sophia Latjuba memang diketahui kerap membagikan foto keluarganya yang memiliki campuran darah Bugis-Jerman-Austria.
Termasuk foto jadul sosok sang bunda yang rupanya memiliki kecantikan yang tak kalah mempesona dengan sang anak.
Seperti yang kita ketahui, Sophia Latjuba adalah salah satu selebriti Tanah Air yang tak lagi diragukan pesona kecantikannya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.