Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Penjelasan Pilot Vincent Raditya Soal Lisensi Terbangnya Dicabut karena Terbang dengan Zero Gravity

Berikut penjelasan lengkap dari pilot sekaligus YouTuber Vincent Raditya terkait lisensi terbangnya yang dicabut karena nekat terbang dengan zero grav

Penulis: Sri Juliati
Editor: Daryono
zoom-in Penjelasan Pilot Vincent Raditya Soal Lisensi Terbangnya Dicabut karena Terbang dengan Zero Gravity
INSTAGRAM/@vincentraditya
Penjelasan Pilot Vincent Raditya Soal Lisensi Terbangnya Dicabut karena Terbang dengan Zero Gravity 

Memotivasi kalian semua agar lebih mengenali penerbangan

Menghibur kalian semua melalui dunia penerbangan

Sekiranya apabila dalam pelaksanaannya ada kesalahan

Mohon di maklumi ya..

Yang jelas I will never harm anyone, semua di lakukan untuk edukasi dan hiburan.. tapi Setuju atau Tidak kita tetap harus hormati Keputusan Regulator kan.. Thanks Guys.. Salam ROTET ya :)"

Diketahui, lisensi terbang pilot Vincent Raditya dicabut berhubungan dengan tindakannya membuat konten video penerbangan zero gravity bersama Limbad.

Video tersebut dinilai berbahaya, sebab Vincent Raditya membawa serta penumpang yang bukan seorang ahli.

BERITA TERKAIT

Apalagi, Vincent Raditya kedapatan tidak mengenakan harness (sabuk pengaman).

Vincent Raditya merupakan seorang pilot satu maskapai penerbangan Indonesia.

Namanya mulai dikenal berawal ketika ikut bicara terkait jatuhnya pesawat Lion Air JT610 dalam sebuah live streaming di akun YouTube-nya dengan judul 'Tanggapan Mengenai Isu Penyebab Jatuhnya Lion Air JT610’.

Tak hanya itu, akun YouTube 'Vincent Raditya' juga sudah memiliki 2,1 juta subscribers sekaligus menobatkan dirinya sebagai pilot dengan subscribers terbanyak di dunia.

(Tribunnews.com/Sri Juliati)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas