Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Kini Sakit, Dulu Dikenal Bertubuh Kekar, Ini Rekam Jejak Agung Hercules dari Atlet ke Dunia Hiburan

Agung pernah menjadi binaragawan terbaik di Malang dan juga mengikuti ajang Pra PON atau Pekan Olahraga Nasional.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Kini Sakit, Dulu Dikenal Bertubuh Kekar, Ini Rekam Jejak Agung Hercules dari Atlet ke Dunia Hiburan
instagram.com/agunghercules88 dan YouTube Agung Hercules TV
Agung Hercules Sakit hingga Kurus, Tak Lagi Gondrong & Ramai Didoakan, Pekerjaannya Kini Terbongkar 

Kiprahnya di dunia hiburan berlanjut sejak ia memutuskan untuk pindah ke Jakarta.

Sejak saat itu, Agung menjadi penyanyi dan menciptakan lagu berjudul Astuti yang meledak di pasaran.

Ia juga menjadi pemeran pendukung sebagai Milky Man dalam Saras 008 yang tayang sejak tahun 1998 sampai 2001.

Agung Hercules
Agung Hercules (Kolase Instagram @mir4r4h4yu, @isa_bajaj, dan @suryainsomnia)

Tak berhenti sampai di sana, Agung mendapatkan banyak tawaran main film dan sinetron.

Tercatat ada lebih dari 20 judul sudah ia bintangi.

Sebut saja Test pack, Comic 8, Youtubers, Asisten Rumah Tangga dan Putih Abu-abu.

Sederet iklan dan acara televisi berbau komedi pun menjadikan Agung Hercules sebagai sosok yang ceria dan selalu membawa tawa kepada penonton.

Berita Rekomendasi

Kesuksesan Agung tidak menyurutkan semangatnya untuk selalu berusaha.

Agung kembali melebarkan sayap ke dunia kuliner.

Dalam channel Youtubenya, Agung Hercules, ia membuka sebuah restoran bernama Bakso Barbel, dengan foto dirinya sebagai ikon.

Kini, Agung harus beristirahat sejenak dari rutinitasnya dan berjuang melawan penyakitnya.

Namun semangatnya tetap terpancar dari foto-foto yang diunggah sahabat-sahabatnya.

Banyak fans berharap, pria berusia 51 tahun itu segera kembali ke dunia hiburan dan menceriakan banyak orang. (Grid.ID, Irene Cynthia Hadi)

Sumber: Grid.ID
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas