Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Penuhi Janji, Gus Miftah Ajak Deddy Corbuzier Bertemu Seorang Kiai di Jakarta

Deddy Corbuzier rencananya sore ini, Jumat (21/6/2019), bertolak dari Yogyakarta ke Jakarta.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Penuhi Janji, Gus Miftah Ajak Deddy Corbuzier Bertemu Seorang Kiai di Jakarta
Youube Tribunjogja
Deddy Corbuzier masuk Islam setelah mengucapkan Kalimat Syahadat dibimbing oleh Gus Miftah, Jumat (21/6/2019) siang. 

TRIBUNNEWS.COM - Deddy Corbuzier rencananya sore ini, Jumat (21/6/2019), bertolak dari Yogyakarta ke Jakarta.

Sebagai guru spiritual, Gus Miftah sudah janji mengajak Deddy Corbuzier menemui seorang kiai di Ibu Kota.

"Sore ini juga jam 3, saya dan mas Deddy langsung ke Jakarta. Saya sudah berjanji kepada mas Deddy untuk mengajak sowan ke seorang Kiai," ucap Gus Miftah, seperti dikutip Tribun Jogja.

Diberitakan sebelumnya, pembawa acara televisi bertajuk HItam Putih itu, resmi sebagai mualaf setelah mengucapkan kalimat syahadat di Masjid Al Mbejaji, Dusun Tundan, Purwomartani, Kalasan, Sleman, Jumat (21/06/2019).

Baca: Yang Dialami Kevin Aprilio, Addie MS Sebut sebagai Drama Paling Menegangkan Seumur Hidupnya

Saat Deddy Corbuzier mengucapkan kalimat syahadat, ratusan jamaah ikut menyaksikan. Sementara awak media melakukan peliputan.

Baca: Penjelasan Aura Kasih Melahirkan Bayi Perempuan Saat Usia Pernikahannya 6 Bulan

Baca: Bintang Sinetron Tukang Ojek Pengkolan Tinggal di Indekos, Istrinya yang Wartawan Enggak Protes

Baca: Zul Zivilia Menangis: Istrinya Harus Menanggung Beban Hidup Sendirian

Sebelum prosesi dimulai, Gus Miftah tampak membisikkan sesuatu cukup ke telinga Deddy.

Raut wajah Deddy Corbuzier tampak berubah kala itu.

Berita Rekomendasi

"Saudara Deddy, apakah anda masuk Islam atas kesukarelaan sendiri?" kata Gus Miftah memulai prosesi.

"Yang pasti tidak dipaksa sama sekali," jawab Deddy Corbuzier.

Baca: Dul Jelani Ingin Punya Adik, Al Ghazali Tak Masalah Bila Maia Estianty Hamil

Gus Miftah kemudian menuntun Deddy Corbuzier mengucapkan kalimat syahadat beserta artinya.

Selamat hampir satu menit, Deddy lancar mengucapkan syahadat.

"Alhamdulillah," kata Gus Miftah yang disambut takbir dan selawat seisi masjid setelah selasai membimbing Deddy Corbuzier mengucapkan kalimat syahadat.

Gus Miftah langsung memeluk erat Deddy sambil kembali membisikkan sesuatu.

Entah apa yang dibisikkan sehingga wajah Deddy saat itu terlihat memerah. Meski matanya tertutup kacamata, terlihat wajah Deddy menahan haru seperti menangis.

Sumber: Tribun Jogja
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas