13 Jam Diperiksa Polda Metro Jaya, Galih Ginanjar Ngaku Ingin Permalukan Fairuz A Rafiq
Diperiksa oleh Polda Metro Jaya Galih Ginanjar mengaku sengaja ingin mempermalukan sang mantan istri, Fairuz A Rafiq kasus 'ikan asin'.
Editor: Fitriana Andriyani
TRIBUNNEWS.COM - Galih Ginanjar diperiksa oleh Polda Metro Jaya atas laporan Fairuz A Rafiq dalam kasus 'ikan asin'.
Dalam pemeriksaan itu, Galih Ginanjar mengaku sengaja ingin mempermalukan sang mantan istri, Fairuz A Rafiq dalam video wawancara yang diunggah akun YouTube Rey Utami & Benua.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono mengatakan, Galih mengakui motif perbuatannya itu ketika diperiksa penyidik Ditreskrimsus Polda Metro Jaya, Jumat (6/7/2019).
"Berdasarkan keterangan Galih berkaitan dengan apa yang dia sampaikan, memang intinya yang bersangkutan mengakui dia mengatakan (ikan asin) ingin mempermalukan mantan istrinya," kata Argo di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (8/7/2019).
Baca: Fairuz A Rafiq Datangi Komnas Perempuan Didampingi Suami dan Hotman Paris
Baca: Galih Ginanjar Menangis Ingin Bertemu dengan Anaknya dan Sudah Siapkan Mainan dari Luar Negeri
Baca: Menurut Polisi, Ucapan Ikan Asin Galih Ginanjar untuk Permalukan Fairuz
Penyidik telah menaikkan penyelidikan kasus dugaan pencemaran nama baik yang menjerat Galih Ginanjar ke tahap penyidikan.
Namun, Argo menyebut Galih masih berstatus sebagai saksi. Nanti, penyidik akan memanggil perekam dan pengunggah video.
"(Status Galih) masih saksi. Nanti kami akan memeriksa kembali siapakah yang wawancara, merekam, meng-upload video," ujar Argo.
Fairuz melaporkan mantan suaminya, Galih Ginanjar, serta pemilik akun YouTube atas nama pasangan Rey Utami dan Pablo Benua dengan sangkaan pencemaran nama baik melalui media sosial.
Laporan tersebut dibuat lantaran Galih melontarkan pernyataan bernada negatif terkait organ intim mantan istrinya itu. Pernyataan tersebut telah melecehkan Fairuz sebagai perempuan.
Baca: Panik Saat Persalinan Caesar Anak Kembarnya, Ratna Galih Pucat dan Tubuhnya Gemetar
Baca: Galih Ginanjar Menangis Ingin Bertemu dengan Anaknya dan Sudah Siapkan Mainan dari Luar Negeri
Baca: Dituduh Numpang Hidup dari Mertua, Galih Ginanjar Juga Disebut Berutang dengan Kakak Fairuz A Rafiq
Artis Galih Ginanjar menjalani pemeriksaan selama 13 jam di Dit Reskrimsus Polda Metro Jaya, Jakarta Pusat pada Jumat (5/7/2019).
Berikut adalah fakta-fakta pemeriksaan Galih yang terjerat kasus video " ikan asin" tersebut.
1. Seputar vlog ikan asin
Kepada wartawan kuasa hukum Galih, Rihat Hutabarat mengatakan bahwa kliennya itu diperiksa seputar pembuatan vlog ikan asin tersebut bersama Rey Utami dan Pablo Benua.
Berikutnya, Galih juga ditanya tentang apa yang terjadi setelah video tersebut viral beberapa waktu lalu.
2. 46 pertanyaan
Selama 13 jam tersebut, Galih diminta menjawab sebanyak 46 pertanyaan yang diajukan penyidik. Galih mengatakan bahwa penyidik memperlakukan dirinya sangat baik.
Beberapa kali, pemeriksaan itu ditunda demi memberikan kesempatan pada Galih untuk menunaikan shalat hingga makan.
Baca: Ekspresi Ketakutan Galih Ginanjar Dengar Cerita Vicky Prasetyo Saat Hari Pertama Dipenjara: Gelap!
Baca: Rumah Barbie Kumalasari & Galih Ginanjar yang Dipamerkan Rupanya Museum,Ini Penampakan Rumah Aslinya
Baca: Kasus Ikan Asin, Galih Ginanjar Ingin Berdamai, Tapi Fairuz dan Sonny Tutup Pintu Rapat-rapat
3. Tak menyesal
Galih Ginanjar mengaku tak merasa bersalah terkait apa yang ia ucapkan tentang mantan istrinya, Fairuz A Rafiq tersebut.
Menurut Galih, yang terpenting saat ini adalah menjalani semua proses hukum.
"Kalau saya sih sebagai warga negara yang baik, saya jalani. Karena itu panggilan institusi, jadi kalau enggak dilakukan, baru saya bersalah di situ," kata Galih.
4. Wajah lesu
Menjalani pemeriksaan selama 13 jam lamanya membuat wajah Galih tampak lesu. Galih mengakui bahwa dirinya kelelahan menjalani pemeriksaan tersebut. Terlebih saat itu kondisi kesehatan Galih sedang tidak fit.
Namun menurut kuasa hukumnya, Rihat Hutabarat, Galih menghadapi pemeriksaan yang lama itu dengan santai.
"Dia senyum-senyum aja. Pelapor diperiksa, apa yang ditanya penyidik ya dijawab," ujar Rihat.
5. Tanpa Barbie Kumalasari
Galih menjalani pemeriksaan tanpa ditemani istrinya, Barbie Kumalasari. Galih mengatakan bahwa istrinya itu juga sedang tidak enak badan.
Sementara kuasa hukum Galih, Rihat mengatakan bahwa Barbie juga lelah lantaran beberapa hari turut mempersiapkan berkas untuk kasus yang dihadapi suaminya tersebut.
(Kompas.com/Rindi Nuris Velarosdela/Dian Reinis Kumampung)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Polda Metro: Galih Ginanjar Mengaku Ingin Mempermalukan Fairuz" dan "Fakta-fakta Pemeriksaan Galih Ginanjar Selama 13 Jam".