Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Pujian Menlu Retno Marsudi untuk Almarhum Sutopo Purwo Nugroho Semasa Hidupnya

Mentri Luar Negeri Retno Marsudi memuji almarhum Sutopo Purwo sebagai sosok yang tangguh dan berdedikasi tinggi terhadap pekerjaan dan kemanusiaan.

Penulis: Grid Network
zoom-in Pujian Menlu Retno Marsudi untuk Almarhum Sutopo Purwo Nugroho Semasa Hidupnya
Tribunnews.com/Gita Irawan
Kepala Pusat Data, Informasi, dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugorho di Graha BNPB Jakarta Timur ketika menyampaikan perkembangan terakhir bencana banjir bandang di Sentani Jayapura pada Minggu (17/3/2019) pukul 16.00 WIB 

TRIBUNNEWS.COM - Kabar meninggalnya Kepala Pusat Data Informasi dan Hubungan Masyarakat (Pusdatinmas) Badan Nasional Penanggulan Bencana (BNPB), Sutopo Purwo Nugroho membuat publik merasa kehilangan.

Begitu juga dengan Menteri Luar Negeri Republik Indonesia, Retno Marsudi yang mewakili penyerahan jenazah Sutopo Purwo Nugroho ke Kepala BNPB, Letjen Doni Monardo.

Dalam kesempatan tersebut Retno Marsudi menyampaikan bahwa mendiang Sutopo Purwo Nugroho ialah sosok yang tangguh.

"Almarhum orang baik, orang tangguh, punya dedikasi yang sangat tinggi untuk mengabdi dan untuk kemanusiaan," kata Retno Marsudi disela upacara serah terima jenazah Sutopo Purwo Nugroho, di rumah duka, Raffles Hills, Cibubur, Depok, Jawa Barat pada Minggu (7/7/2019).

"Kita semua kehilangan seorang anak bangsa yang baik. Kita semua kehilangan," imbuhnya.

Tak lupa Retno Marsudi juga mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang membantu kepulangan jenazah Sutopo Purwo Nugroho ke Tanah Air.

Sebab kurang dari 24 jam jenazah Sutopo Purwo Nugroho sudah bisa tiba di Indonesia setelah diterbangkan dari Guangzhou, China.

Berita Rekomendasi

"Saya ingin ucapkan makasih kepada pihak-pihak yang bantu kepulangan jenazah Sutopo ke Jakarta," ucapnya.

HALAMAN SELANJUTNYA

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas