Adukan Balik Hotman Paris Atas Tuduhan Fitnah, Pablo Benua Justru Ditolak Polisi
Sudah sesumbar akan adukan balik Hotman Paris dan Fairuz A Rafiq atas tuduhan fitnah, Pablo Benua justru ditolak pihak kepolisian
Penulis: Grid Network
TRIBUNNEWS.COM - Pablo Benua lapor balik Hotman Paris dan Fairuz A Rafiq ke Polda Metro Jaya.
Laporan ini dibuat lantaran Pablo Benua merasa dirinya tak ada hubungannya dengan skandal ikan asin yang dilaporkan Fairuz A Rafiq dan Hotman Paris.
Namun, aduan balik yang dibuat Pablo Benua terhadap Hotman Paris dan Fairuz A Rafiq justru ditolak mentah-mentah oleh pihak kepolisian.
Baca Juga: 53 Tahun Pilih Tinggal di Tengah Hutan, Pasutri Asal Pekalongan Percaya Keluarganya Kena Kutukan: 8 Kakak Saya Setiap Tahun Meninggal
Melansir Grid.ID Andar Situmorang selaku kuasa hukum Pablo Benua dan Rey Utami mengaku laporkan balik Fairuz A Rafiq dan kuasa hukumnya.
Laporan ini dibuat Andar pada Senin (15/7/2019) di SPKT Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan.
"Aku lagi di PN Timur nih. Selesai ini langsung ke SPKT Polda laporkan Fairuz Hotman, dilanjutkan besuk Pablo-Rey.
Yes (mau laporkan Fairuz dan Hotman)" kata Andar Situmorang.
Menurut Andar, kliennya merasa tidak ambil bagian dalam kasus pencemaran nama baik yang menyeret nama Galih Ginanjar sebagai tersangka.