Dewi Perssik dan Rosa Meldianti Kompak Cabut Laporan Usai Berdamai
Dewi Perssik dan Rosa Meldianti sudah resmi berdamai kemarin. Hari ini, masing-masing pihak resmi cabut gugatan.
Penulis: Grid Network
TRIBUNNEWS.COM - Perseteruan antara Dewi Perssik dengan keponakannya, Rosa Meldianti akhirnya resmi berdamai.
Hari ini, Rabu (17/7/2019), keduanya sepakat mencabut laporannya.
Dewi Perssik mencabut laporan keponakannya di Polda Metro Jaya dan Meldi mencabut laporannya di Polres Metro Jakarta Selatan.
Hal itu terlihat saat Sandy Arifin selaku kuasa hukum Dewi Persik dan sang suami Angga Wijaya yang mendatangi Polres Jakarta Selatan untuk melihat pencabutan laporan Rosa Meldianti kepada Dewi Perssik.
"Hari ini agendanya, Alhamdulillah hari ini saya mendampingi mas Angga kebetulan mewakili mbak Dewi Perssik karena tidak bisa hadir, kebetulan ada kerjaan," ungkap Sandy Arifin saat Grid.ID temui.
"Menindaklanjuti perkembangan proses perdamaian kemarin, alhamdulillah berjalan lancar," lanjutnya.
"Kemarin kita juga sudah saling sepakat menandatangani dan mencabut (laporan)," sambungnya lagi.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.