Galih Ginanjar jatuh Sakit Setelah Seminggu Dipenjara
Kondisi kesehatan Galih Ginanjar sempat anjlok setelah seminggu berada di penjara. Beruntung, kini kondisi kesehatannya membaik.
Penulis: Grid Network
TRIBUNNEWS.COM - Kondisi kesehatan aktor Galih Ginanjar sempat menurun.
Sekira sudah seminggu ini Galih Ginanjar memang ditahan di Polda Metro Jaya akibat kasus video 'Bau Ikan Asin'.
Istri Galih Ginanjar, Barbie Kumalasari pun akhirnya memastikan kondisi Galih dengan menjenguknya langsung di tahanan.
Menurut Barbie Kumalasari, suaminya kini sudah nampak lebih sehat dari sebelumnya.
"Alhamdulillah udah sehat. sehat-sehat saja. sudah nggak seperti apa yang aku pikir. kemarin kan beritanya katanya sakit," ujar Barbie Kumalasari usai menjenguk di rutan Polda Metro Jaya, Kamis (18/7/2019).
Menurut Barbie Kumalasari, Galih Ginanjar sakit lantaran belum terbiasa dengan suasana di dalam penjara.
"Sempat sakit dua hari. mungkin kaget ya namanya juga manusia pasti kan beda gitu. tapi alhamdulillah tadi sudah sehat. sudah mulai penyesuaian," sambungnya.
Pengacara Indra Tarigan yang juga ikut menjenguk menilai Galih kini sudah mulai terbiasa di dalam rutan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.