Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Film Koboy Kampus Tayang di Bioskop 25 Juli 2019, Ini Fakta-faktanya

Film Koboy Kampus akan tayang di bioskop 25 Juli 2019 mendatang. Berikut ini fakta-fakta tentang film yang diangkat dari buku karya Pidi Baiq ini

Penulis: Muhammad Renald Shiftanto
zoom-in Film Koboy Kampus Tayang di Bioskop 25 Juli 2019, Ini Fakta-faktanya
Kompas.com/ Dian Reinis Kumampung
Pemeran film Koboy Kampus - Film Koboy Kampus akan tayang di bioskop 25 Juli 2019 mendatang. Berikut ini fakta-fakta tentang film yang diangkat dari buku karya Pidi Baiq ini 

Film Koboy Kampus akan tayang di bioskop 25 Juli 2019 mendatang. Berikut ini fakta-fakta tentang film yang diangkat dari buku karya Pidi Baiq ini

TRIBUNNEWS.COM - Cerita dari "Koboy Kampus" akan segera tayang di layar lebar.

Buku yang di tulis oleh Pidi Baiq ini mengangkat tentang kisah nyeleneh mahasiswa saat Orde Baru.

Koboy Kampus bercerita tentang kisah masa muda Pidi Baiq saat berkuliah di ITB.

Baca: Berkat Kelas Akting, Viny JKT48 Tampil Maksimal di Film Koboy Kampus

Baca: Terbawa Peran di Film Koboy Kampus, David John Schapp Keranjingan Bergaya ala Koboi

Saat itu, ia dan teman-temannya mendirikan negara yang dinamakan Negara Kesatuan Republik The Panasdalam, negara seukuran ruang studio di kampusnya.

Beberapa artis dan musisi ikut andil dalam film ini.

Seperti Ricky Harun, Danilla Riyadi, Jason Ranti, hingga Vienny JKT48.

Berita Rekomendasi

Film Koboy Kampus ini diproduksi oleh 69 Production bersama MNC Pictures.

Dikutip dari Kompas.com, film Koboy Kampus akan tayang di bioskop pada 25 Juli 2019.

Berikut ini fakta-fakta dari film Koboy Kampus yang Tribunnews rangkum dari Kompas.com dan Grid.id

1. Jason Ranti berperan sebagai Pidi Baiq

Jason Ranti saat ditemui di kawasan SCBD, Sudirman Jakarta Selatan, Kamis (4/7/2019).
Jason Ranti saat ditemui di kawasan SCBD, Sudirman Jakarta Selatan, Kamis (4/7/2019). (TRIBUNNEWS.COM/BAYU INDRA PERMANA)

Sang imam negara fiktif "The Panasdalam", Pidi Baiq, akan diperankan oleh Jason Ranti.

Sedangkan sang presiden akan diperankan oleh Bisma Karisma.

Saat Jason Ranti ditawari untuk berperan sebagai Pidi Baiq, ia tidak berani untuk menolaknya.

"Soalnya Ayah Pidi yang ngajak. Saya enggak berani menolak," kata Jason saat ditemui dalam Gala Premier film Koboy Kampus di XXI Epicentrum, Jakarta Selatan, Kamis (18/7/2019).

Jason Ranti juga mengatakan bahwa ia banyak berbincang dengan Pidi Baiq serta personel The Panasdalam lainnya untuk mendalami karakter dalam film tersebut.

Ia mengaku bahwa untuk mendalami karakter tersebut, Jason nongkrong dengan The Panasdalam untuk mendengarkan cerita mereka.

2. Debut Christina Colondom berperan sebagai mahasiswi cantik

Christina Colondom
Christina Colondom (Doc. MNC Pictures)

Film Koboy Kampus merupakan debutnya di seni perfilman.

Sebelumnya, Christi hanya terlibat dalam sinetron dan film televisi (FTV).

Mantan penyanyi cilik tersebut berperan sebagai mahasiswi cantik di rea 90-an.

Ia melakukan riset untuk mendalami karakter sebagai mahasiswi di tahun 90-an.

"Aku melakukan riset seperti gaya busananya, rambutnya, perilaku, tren saat itu apa seperti gelang tali. Bahkan, model sepatunya pun juga. Biar tampilannya seperti mahasiswi era 1990-an," ujar Christi daam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Selasa (16/7/2019).

Selain itu, ia merasa bersyukur mendapatkan peran tersebut.

3. Bisma Karisma jadi presiden

Bisma Karisma di di Press Screening Film ‘Koboy Kampus’ di Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (18/7/2019).
Bisma Karisma di di Press Screening Film ‘Koboy Kampus’ di Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (18/7/2019). (Tribunnews.com/Apfia Tioconny Billy)

Bisma Karisma turut membintangi film Koboy Kampus.

Ia berperan sebagai Deni, presiden dari Negara Kesatuan Republik The Panasdalam.

Bisma pun mengaku bahwa band The Panasdalam yang dimotori Pidi Baiq tersebut memiliki pengaruh besar dalam perjalanan karir bermusiknya.

"Karena The Panasdalam ada di proses perjalanan hidup saya dan musik saya dari mulai SD. Saya dengerin The Panasdalam tuh (sejak) SD," ucapnya.

Karena itu, ia pun tak menolak tawaran untuk berperan sebagai Deni di film Koboy Kampus.

4. Ricky Harun mengetahui kehidupan Pidi Baiq lewat Koboy Kampus

Ricky Harun dalam film Koboy Kampus
Ricky Harun dalam film Koboy Kampus (Doc. MNC Pictures)

Kirun, sapaan akrab Ricky Harun mengetahui banyak hal tentang kehidupan Pidi Baiq semasa kuliah lewat film Koboy Kampus.

Misalnya, Ricky mengetahui bagaimana negara fiktif tersebut bisa terbentuk.

Selain itu, ia juga mengetahui tentang istilah Koboy Kampus yang dikenal di lingkungan kampus ITB bisa terbentuk.

"Dari dulu pengin banget datang ke ITB, keliling. Pengin lihat keunikan-keunikannya. Jadi pas masuk ke lokasi syuting-nya, langsung berasa cerita-cerita yang diungkapkan sama ayah Pidi," ujar Ricky Harun melalui keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Jumat (12/7/2019).

Kirun juga mengatakan bahwa ada satu hal yang tak bisa dilupakan saat saat proses pengambilan gambar berlangsung, yaitu saat keliling Bandung naik mobil terbuka.

Ia juga mengungkapkan bahwa sangat antusias saat menjalani kegiatan syuting, serta ia juga mengatakan bahwa tidak ada kesulitan yang dialaminya.

Kirung mengatakan bahwa riset film Koboy Kampus juga mudah, karena risetnya langsung dengan orang yang terlibat dalam kisah asli Koboy Kampus.

5. Pidi Baiq pertama menjadi sutradara

Pidi Baiq
Pidi Baiq (Doc. Grid.id)

Dalam film Koboy Kampus, Pidi Baiq yang merupakan penulis buku Koboy Kampus juga menjadi sutradara untuk pertama kali.

Pria yang juga penulis dari novel Dilan tersebut juga berusaha untuk melakukan yang terbarik.

"Pertama kali menjadi sutradara, saya nggak merasa ada hal yang aneh atau lainnya yang bisa dianggap sebagai tantangan," kata Pidi Baiq saat ditemui tim Grid.ID di kawasan Semanggi, Jakarta Selatan pada Senin (15/7/2019).

6. Proses syuting yang singkat

Proses syuting film Koboy Kampus
Proses syuting film Koboy Kampus (MNC Pictures)

Sang sutradara, Pidi Baiq mengungkapkan bahwa proses syuting film Koboy Kampus memakan waktu yang relatif singkat.

Dikutip dari Grid.id, film yang juga disutradarai Tubagus Deddy tersebut memakan waktu editing yang cukup panjang agar hasilnya maksimal.

"Syutingnya memakan waktu satu bulan kurang lebih. Nah, ngeditnya yang agak lama, soalnya nggak gampang menurut kami," urai Pidi Baiq.

7. Pemilihan peran

Pemeran film Koboy Kampus
Pemeran film Koboy Kampus (Kompas.com/ Dian Reinis Kumampung)

Meskipun film Koboy Kampus bercerita tentang kehidupan Pidi Baiq bersama teman-temannya saat menjalani perkuliahan di ITB era 90-an, Pidi Baiq tidak melihat kesamaan wajah dengan pelaku aslinya untuk pemilihan pemain.

Ia mengatakan bawa memilih orang untuk menjadi pemeran di film Koboy Kampus tidak mengacu pada apa yang dilihat dari wujutnya.

Pidi Baiq mengatakan bahwa pemilihan pemain lebih mengacu pada isi ceritanya.

"Memilih orang untuk menjadi pemeran Pidi di Koboy Kampus dan juga untuk menjadi pemeran lain, tidak mengacu pada apa yang dilihat dari wujudnya, tetapi lebih menitikberatkan pada isi ceritanya. Atau bagaimana, saya merasa begitu," terang Pidi Baiq saat berbincang santai dengan wartawan belum lama ini.

Baca: Film Koboy Kampus Belum Tayang di Bioskop, Apa Kata Pidi Baiq Soal Sekuelnya?

Baca: Cerita Pidi Baiq Tentang Koboy Kampus Diangkat ke Layar Lebar, 25 Juli tayang di Bioskop

(Tribunnews.com/ Renald) (Grid.id/ Rangga Gani Satrio) (Kompas.com/ Dian Reinis Kumampung/ Tri Susanto Setiawan/ Ira Gita Natalia Sembiring)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas