Galih Ginanjar Ditahan, Barbie Kumalasari Kini Cuma Bisa 'Sayang-sayangan' Sama Kucing
Kini Galih Ginanjar harus mendekam dipenjara, sang istri Barbie Kumalasari pun kini juga merasakan dampaknya juga.
Penulis: Yoyok Prima Maulana
TRIBUNNEWS.COM - Kini Galih Ginanjar harus mendekam dipenjara, sang istri Barbie Kumalasari pun kini juga merasakan dampaknya juga.
Seperti yang dikatahui penahanan Galih Ginanjar ini diawali dengan sebuah video yang dibuat bersama Rey Utami dan Pablo benua.
Dalam video tersebut Galih Ginanjar ini mengeluarkan pernyataan yang cukup Kontroversial terhadap mantan istrinya Fairuz A Rafiq yang disebut bau ikan asin.
Video tersebut akhirnya pun menjadi viral.
Fairuz A Rafiq yang mengetahui hal itu pun melaporkan mantan suaminya ini ke polisi dengan dugaan pencemaran nama baik.
Pada mulanya Galih Ginanjar mengaku ikan asin yang dikatakan sebelumnya dimaksudkan untuk menyindir seseorang.
Namun usai diperiksa polisi suami Barbie Kumalasari ini mengaku mengenai ikan asin yang dikatakan untuk mempermalukan mantan istrinya.
Kini Galih Ginanjar pun telah resmi menjadi tersangka dan telah ditahan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.