Barbie Kumalasari Blak-blakan Soal Tudingan Farhat Abbas Dia Dalang Ikan Asin, Warning Hotman Paris
Barbie Kumalasari Blak-blakan Soal Tudingan Farhat Abbas Dia Dalang Ikan Asin, Warning Hotman Paris
Editor: Agung Budi Santoso
Barbie Kumalasari nasibnya di ujung tanduk? Menyadari dirinya terpojok, istri Galih Ginanjar cepat-cepat menjelaskan dan mengklarifikasi Farhat Abbas yang menyebut dirinya dalang di balik video bau ikan asin yang menampar Fairuz A Rafiq dan akhirnya membuat Pablo Benua dan Rey Utami masuk penjara.
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sementara Hotman Paris Hutapea yang menjadi pengacara Fairuz A Rafiq dan Sonny Septian melalui pesan video melempar warning alias peringatan keras.
"Bagi musuhku: jangan lupa buat janji dgn psikiater hari ini!!" kata Hotman Paris Hutapea, TribunStyle.com kutip dari Instagram Hotman Paris Hutapea, Rabu 24 Juli 2019 pagi.
Apakah warning Hotman Paris Hutapea terkait pernyataan Farhat Abbas yang mengancam akan menjerat Hotman Paris Hutapea sebagai tersangka? Entahlah.
Yang pasti, kasus Video Blog 'Ikan Asin' terus bergulir.
Tiga pesohor Galih Ginanjar suami Barbie Kumalasari, pasangan Pablo Benua dan Rey Utama sudah jadi tersangka dan ditahan kasus Ikan Asin ini.
• Hotman Paris Sebut Akan Ada Satu Lagi Tersangka Kasus Ikan Asin, Siapa Dia? Ini Kata Farhat Abbas
• Subuh Jam 05.00, Hotman Paris Hutapea Unggah Video Ceramah Abdul Somad, Ini Bagian Paling Dia Suka
• Galih Ginanjar Mau Bukti King Faaz Anak Fairuz Juga Putra Biologisnya, Hotman Paris Lempar Warning
Perkembangan terbaru, Kasus vlog ikan asin yang menjerat nama Galih Ginanjar, Pablo Benua, dan Rey Utami baru-baru ini menimbulkan perseteruan baru.
Pablo Benua tiba-tiba menulis sebuah surat yang menyebutkan bahwa Barbie Kumalasari, istri Galih, adalah dalang di balik pembuatan video "ikan asin" yang membuat Pablo, Galih, dan Rey menjadi tersangka.
Saat ditanya mengenai tuduhan itu benar atau tidak, Barbie Kumalasari memberi respons.
Berikut adalah pengakuan Barbie terkait tudingan memojokkan dirinya tersebut.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.