Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Tulis Surat dari Sel, Galih Ginanjar Minta Maaf dan Titip Salam untuk Anak, Fairuz Berusaha Kuat

Setelah ucapannya di vlog ikan asin membuatnya hidup di penjara, Galih Ginanjar kemudian minta maaf pada mantan istrinya Fairuz A Rafiq,

Penulis: Apfia Tioconny Billy
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Tulis Surat dari Sel, Galih Ginanjar Minta Maaf dan Titip Salam untuk Anak, Fairuz  Berusaha Kuat
Kolase tangkap layar kanal YouTube Trans TV Official
Galih Ginanjar dan Fairuz A Rafiq 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA — Setelah ucapannya di vlog ikan asin membuatnya hidup di penjara, Galih Ginanjar kemudian minta maaf pada mantan istrinya Fairuz A Rafiq,

Dari balik jeruji tahanan Polda Metro Jaya, Galih Ginanjar melayangkan permintaan maaf kepada Fairuz A. Rafiq dan keluarga besarnya.

Surat itu ia tulis di dalam tahanan Polda Metro Jaya, yang kemudian diberikan kepada Barbie Kumalasari, sang istri, untuk disampaikan.

Barbie Kumalasari lantas membacakan surat itu setelah menjenguk Galih Ginanjar, Selasa (30/7/2019).

Tak hanya memohon maaf pada mantan istrinya, Galih Ginanjar juga meminta maaf pada seluruh keluarga besar Fairuz A Rafiq.

"Saya Galih Ginanjar mengucapkan permohonan maaf yang sedalam-dalamnya pada ibu Fairuz, mamanya Fairuz dan kakak-kakaknya ibu Fairuz serta keluarga ibu Fairuz di mana pun berada," ucap Kumala membacakan penggalan surat yang ditulis Galih.

Baca: Galih Ginanjar Minta Maaf, Fairuz A Rafiq: Sudah Kayak Gini Baru Minta Maaf, Kemarin ke Mana Saja?

Baca: Tahukah Galih Soal Video Istrinya Gandengan Tangan dengan Pengacara? Barbie Kumalasari: Dia Khawatir

Baca: Ruben Onsu Angkat Betrand Peto Jadi Putranya, Suami Sarwendah Tak Lagi Idamkan Anak Laki-laki

Galih Ginanjar ingin bertemu dengan anaknya
Galih Ginanjar ingin bertemu dengan anaknya (Tangkapan layar Youtube Trans TV)

Mengaku Teledor dan Khilaf
Galih mengaku teledor atas ucapannya di vlog ikan asin bersama Rey Utami.
"Atas keteledoran saya, kekhilafan saya, kekeliruan saya hingga mengakibatkan ketidaknyamanan ibu Fairuz dalam menjalankan aktivitas sehari-hari di mana pun ibu Fairuz berada," lanjutnya.

Berita Rekomendasi

Tak sampai di situ, Galih juga nampak masih berharap agar Fairuz dapat memaafkan keteledorannya yang tertuang dalam video viral bau ikan asin.

Baca: Hidup di Penjara, Galih Ginanjar Khawatir Istrinya Digoda Orang Lain

"Sekali lagi saya mohon dibukakan pintu maaf kepada saya. Saya manusia biasa yang tidak luput dari kekhilafan dan kekeliruan," lanjut Barbie Kumalasari membacakan surat Galih.

"Semua ini sudah menjadi takdir Allah SWT. Saya bersyukur dan ikhlas menjalani semua ini," sambungnya.

Hotman Paris, Fairuz A Rafiq dan Sonny Septian datangi Komnas Perempuan, Jakarta Pusat, terkait kasus ‘ikan asin’, Senin (8/7/2019).
Hotman Paris, Fairuz A Rafiq dan Sonny Septian datangi Komnas Perempuan, Jakarta Pusat, terkait kasus ‘ikan asin’, Senin (8/7/2019). (Tribunnews.com/Apfia Tioconny Billy)

Air Mata Fairuz Kembali Menetes, Memafkan Sang Mantan?
Sayangnya permintaan maaf tersebut dinilai terlambat oleh Fairuz A. Rafiq karena ia merasa harga dirinya sudah dijatuhkan dengan ucapan-ucapan mantan suaminya itu.

“Terus udah kayak gini nyesel baru minta maaf terus kemarin kemana? itu jawaban aku (menanggapi permintaan maaf). Karena kalian gak tau apa yang aku rasain,” ucap Fairuz A Rafiq saat ditemui usai menghadiri acara Hut ke-16 Insert di Jakarta Selatan, Selasa (30/7/2019).

Sontak Fairuz mengingat masa-masa kasus itu mencuat yang hingga saat ini selalu membuatnya bersedih dan menangis.

Bahkan saat menceritakan kesedihan tersebut air mata Fairuz pun langsung terurai.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas