Kencan dengan Jihyo TWICE, Kang Daniel Tulis Surat: Aku Ingin Menjaga Hati Penggemar
Kencan dengan Jihyo TWICE, Kang Daniel tulis surat: Aku ingin menjaga hati penggemar.
Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Tiara Shelavie
Kencan dengan Jihyo TWICE, Kang Daniel tulis surat: Aku ingin menjaga hati penggemar.
TRIBUNNEWS.COM - Hubungan asmaranya dengan Jihyo TWICE terungkap, Kang Daniel tulis surat untuk penggemar.
Pada Senin (5/8/2019), Dispatch merilis foto-foto kencan Kang Daniel dan Jihyo TWICE.
Media Korea ini menyebutkan keduanya sudah berkencan sejak awal 2019.
Terkait ramainya pemberitaan kencan mengenai dirinya dan Jihyo, Kang Daniel menulis surat untuk penggemarnya.
Baca: Agensi Benarkan Kang Daniel dan Jihyo TWICE Berkencan: Mereka Memiliki Perasaan Satu Sama Lain
Baca: Selain Kang Daniel dan Jihyo TWICE, Kabar Kencan 7 Pasangan Seleb Korea Ini Terungkap selama 2019
Dikutip Tribunnews dari OSEN, surat tersebut ditulis Kang Daniel di situs resminya, Senin malam.
Berikut isi surat Kang Daniel:
"Halo. Ini kang Daniel.
Pertama-tama, aku benar-benar meminta maaf pada semuanya yang mungkin terkejut melihat berita tiba-tiba pagi ini.
Kalian mungkin tidak bisa fokus melakukan apapun sepanjang hari, dan aku khawatir, apakah aku terlambat menulis surat untuk kelian.
Aku menyesal karena tidak bisa mengatakan sebelumnya, juga karena aku berbicara saat semua sudah meluap (muncul, red), bahkan dengan kata-kata antara aku dengan kalian.
Sungguh banyak hal terjadi sebelum aku bisa berdiri sendiri seperti sekarang.
Ada beberapa waktu yang melelahkan, tapi apa yang membantuku saat ini adalah penggemar, bukan yang lain.
Aku ingin memberitahu kalian ini.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.