Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Unggah Foto Mengenakan Kebaya Hitam, Annisa Pohan Ceritakan Kebaya Pemberian Mendiang Ani Yudhoyono

Ibunda Aira ini juga mengungkapkan selain sangat mencintai kain tradisional, ia sangat suka pakaian perempuan khas Indonesia ini

Penulis: Sinatrya Tyas Puspita
Editor: Miftah
zoom-in Unggah Foto Mengenakan Kebaya Hitam, Annisa Pohan Ceritakan Kebaya Pemberian Mendiang Ani Yudhoyono
Instagram @annisayudhoyono
Kolase Foto Annisa dan Ani Yudhoyono 

"Sampai-sampai Ketika kebaya hitam yang satu ini sudah tidak muat, Memo menjahit kebaya baru yang modelnya sama persis saking sukanya beliau, kemudian yang lama diberikan kepada saya," tambahnya.

Annisa pun mengingat kembali pesan mantan ibu negara RI ke 6 ini.

“Memo suka sekali model dan jatohnya kebaya ini, dipakai juga enak. Memo sampai bikin baru sama persis mam, jadi Memo punya dua, yang ini buat Mamam aja, Mamam kan sekarang juga banyak undangan,” kenang istri AHY.

Karena kebesaran, Annisa pun butuh waktu untuk mengecilkan dan mencari pasangan kebaya itu. 

Hal ini membuat Annisa belum sempat memakai dan menunjukkan pada Memo, panggilan kesayangan mendiang Ani Yudhoyono.

"Akhirnya kebayanya saya kecilkan dan cari kain pasangannya, karena membutuhkan waktu sehingga saya belum sempat memakainya dan menunjukan kepada Memo," ungkap ibunda Aira.

Annisa pun sangat senang dan menjadi kebaya favorite karena baginya kebaya hitam itu nyaman dan cocok saat dipakai. 

Berita Rekomendasi

Diakhir captionnya, Annisa mengatakan bahwa suatu saat nanti jika Aira telah dewasa kebaya itu akan diturunkan pada putrinya.

Unggahan Annisa ini kemudian mendapatkan respons beragam.

Tak sedikit warganet yang juga turut memuji penampilannya.

"Masya Allah tabarokallah elegan n cantik calon ibu Negara masa depan," puji yashambali.

"Smoga terus melestarikan jati diri org Indonesia spt ini ya mbak, meski nanti jadi ibu pejabat atau syukur2 ibu Presiden. Sedap dan segar dipandang mata," tambah berthajuliawati.

"Cantiknya wanita Indonesia asli," tulis terryklsrn.

"Cantikk,anggun,ciri khas wanita indonesia yg sesungguhx,semoga bisa mnjadi pribadi yg ttp Berhati baik seperti mendiang ibu Ani yudoyono bersahaja,setia & Trs berbakti pd kel.bangsa juga Negara," komentar akun sukma_1283.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas