Hamil Anak Pertama, Okan Cornelius Sebut Istrinya Jadi Keranjingan Belanja
May Lee, istri Okan Cornelius, sedang hamil muda. Usia kandungannya 2 bulan.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - May Lee, istri Okan Cornelius, sedang hamil muda. Usia kandungannya 2 bulan.
Okan Cornelius membeberkan sejak hamil anak pertama mereka, sang istri jadi gemar berbelanja.
"Waduh pusing, iya lebih sering belanja. Lihat barang apa mau. Ya sampai saat ini sih masih aman lah. Kalau brand-brand yang enggak aman (mahal) pusing kepala," ujar Okan Cornelius di Plaza Indonesia, Jakarta Pusat, Senin (19/8/2019).
Bahkan Okan Cornelius enggan untuk membeberkan barang apa saja yang termahal yang diminta oleh istrinya itu.
"Aduh jangan lah, pusing kepala gue. Pokoknya yang penting masih oke lah," ucap Okan.
Baca: Okan Cornelius Tanggapi Tuduhan Sammy Simorangkir
Dikatakan Okan dirinya dan May Lee masih belum mempersiapkan perlengkapan untuk anak pertama mereka.
"Oh itu nanti (perlengkapan bayi), masih dua bulan bos. Sekarang sih belum. Ini belanja sendiri ini, bukan belanja buat bayi lho. Tas, baju, tau sendiri kan," jelasnya.
Sejak menikahi May Lee pada Februari 2018 lalu, kini Okan dan May Lee tengah berbahagia menyambut jabang bayi yang ada di perut sang istri.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.