Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Berurusan dengan Aura Kasih, Yan Widjaya Nonaktifkan Twitter, Kewalahan Karena Diserang Netizen

Yan Widjaya menonaktifkan Twitter, mengaku kewalahan diserang netizen hingga siap ketemu langsung Aura Kasih.

Editor: Delta Lidina Putri
zoom-in Berurusan dengan Aura Kasih, Yan Widjaya Nonaktifkan Twitter, Kewalahan Karena Diserang Netizen
Kolase TribunStyle.com/instagram @aurakasih
Aura Kasih murka karena cuitan Yan Widjaya soal pabrik susu yang menyinggungnya 

Yan Widjaya menonaktifkan Twitter, mengaku kewalahan diserang netizen hingga siap ketemu langsung Aura Kasih.

TRIBUNNEWS.COM - Yan Widjaya menonaktifkan akun twitternya karena kewalahan dengan serangan netizen soal kontroversi 'pabrik susu' dengan Aura Kasih.

"Akun Twitter saya tidak menghilang, memang saya kewalahan menghadapi (netizen)," kata Yan melalui sambungan telepon, Sabtu (24/8/2019), dilansir TribunStyle dari Kompas.com. 

Selain itu, menanggapi permintaan Aura Kasih untuk minta maaf langsung padanya, Yan Widjaya mengaku siap bertemu Aura.

"Iya saya siap. Saya sendiri, saya siap (bertemu Aura Kasih). Tapi tidak mungkin bawa anak istri," kata Yan.

Aura Kasih tidak terima atas cuitan Yan Widjaya yang menyinggung soal pabrik susu
Aura Kasih tidak terima atas cuitan Yan Widjaya yang menyinggung soal pabrik susu (Kolase TribunStyle.com/instagram @aurakasih/twitter @yan_widjaya)

 BERITA TERPOPULER Aura Kasih Bersedia Damai dengan Yan Wijaya tapi dengan Syarat Ini

 Aura Kasih Ungkap Bakal Buka Pintu Damai, Tantang Yan Widjaya Minta Maaf Langsung Ajak Istri - Anak

Yan Widjaya mengatakan biasanya cuitannya di instagram hanya diretweet sedikit orang.

"Begini, follower saya itu banyak tapi dari sebanyak itu yang saya kenal hanya 10 persen, yang 90 persen saya tidak kenal. Kalau saya nge-twit misalnya duka cita artis, paling hanya 50-an yang retweet," ucap Yan.

Berita Rekomendasi

Namun berbeda dengan cuitannya yang menyebut Aura Kasih 'pabrik susu' yang diretweet hingga 500-an.

"Tetapi kasus ini bisa sampai 500-an, saya kewalahan, jadi saya tutup aja. Kalau nanti sudah damai dengan Aura Kasih, saya akan aktifkan lagi," ujar Yan Widjaya.

Sebelumnya Aura Kasih menantang Yan Widjaya untuk meminta maaf langsung padanya alih-alih di infotaiment dan sosial media.

Kemarahan Aura Kasih kepada Yan Widjaya atas postingannya yang dinilai melecehkan para pejuang ASI
Kemarahan Aura Kasih kepada Yan Widjaya atas postingannya yang dinilai melecehkan para pejuang ASI (Instagram @aurakasih, Twitter)

Halaman 2 =======>

Sumber: TribunStyle.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas