Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Gandengan Tangan dengan Ichsan Freugald, Ini Kata Pevita Pearce

Kedekatan Pevita Pearce dengan seorang pria yang diketahui bernama Ichsan Freugald menjadi sorotan publik.

Penulis: Nurul Hanna
Editor: Willem Jonata
zoom-in Gandengan Tangan dengan Ichsan Freugald, Ini Kata Pevita Pearce
Tribunnews.com/Nurul Hanna
Pevita Pearce ditemui di acara WWF Indonesia, di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Jumat (30/9/2019). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kedekatan Pevita Pearce dengan seorang pria yang diketahui bernama Ichsan Freugald menjadi sorotan publik.

Sebab, Pevita Pearce dan Ichsan kedapatan bergandengan tangan saat menghadiri gala premier film Gundala.

Ditemui usai acara bersama WWF Indonesia, Jumat (30/8/2019) Pevita tersenyum ditanya soal Ichsan. Mendengar pertanyaan soal momen di gala premier Gundala, Pevita tetap tersenyum.

Bahkan, sembari berjalan ia tetap melempar canda.

Baca: Pevita Pearce Pun Lari Saat Nama Ariel NOAH Disebut

Baca: Gaya Rambut Favorit Pevita Pearce Saat di Rumah, Ikuti Suasana Hati

Baca: Perawatan Alami Ala Pevita Pearce Agar Rambutnya Berkilau Indah, Minyak Kelapa Jadi Pilihan

“Siapa yaaa..,” kata Pevita Pearce.

Video bergandengan tangan Pevita dan Ichsan, tersebar di akun gosip @lambe_turah.

Berita Rekomendasi

Meskipun di sorot sejumlah kamera, dalam video itu Pevita yang mengenakan gaun hitam tetap menggandeng Ichsan.

Setelah ditelusuri, Ichsan Freugald adalah sahabat Pevita. Keduanya sudah berteman dekat sejak 15 tahun lalu.

Lantaran kedekatan itu, tak jarang momen Ichsan bersama Pevita kerap disorot.

Digosipkan dengan Ariel Noah

Kabar kedekatan antara Pevita Pearce dan Ariel Noah santer terdengar. Terutama saat keduanya dikabarkan menghabiskan waktu liburan bersama.

Namun, Pevita menampik kabar tersebut. Ditemui di sebuah acara di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Pevita mengaku tak memiliki pasangan.

"Karena enggak ada pasangan, jadi enggak ada yang nge-request (Soal penampilan)," katanya ditemui usai acara di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Rabu (26/2/2019).

Saat awak media kembali menegaskan apakah dirinya kini tak memiliki kekasih, Pevita pun menjawab dengan pasti.

Baca: Enggak Percaya Diri, Pevita Pearce: Itu Manusiawi

Baca: Jangankan Narkoba, Merokok Pun Tidak, Bagaimana Andika Mahesa Lepas dari Jeratan Itu?

Baca: Rilis Singel Anyar, Widi Nugroho Penginnya Terakhir Kali Bikin Lagu Baper-baperan

"Masa saya harus buka kamus, definisi jomblo itu apa," kata pemain 5Cm itu sembari tersenyum.

Tak memiliki kekasih, bukan berarti Pevita merasa kesepian.

Saat ini ia tengah disibukkan dengan aktivitas pekerjaan. Selain itu, ia juga lebih sering menghabiskan waktu bersama keluarga.

"Seru, Alhamdulillah kerjaan lagu seru juga jadi it's fun,"katanya.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas