Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Nia Daniati Kecelakaan, Dorce Gamalama Duga Penyebabnya karena Kualat

Nia Daniati mengalami kecelakaan kala mengikuti sebuah pawai pada 7 September 2019 kemarin. Dorce Gamalama juga ada di situ sebagai korban.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Nia Daniati Kecelakaan, Dorce Gamalama Duga Penyebabnya karena Kualat
Kolase dari Instagram.com/@niadaniatynew/@dg_kcp
Nia Daniaty Kecelakaan dan Sempat Tak Bisa Bicara, Dorce Gamalama Buka Suara Terkait Musibah yang Menimpa Rombongan Artis: Ini Semua Sudah Risiko Kita Sebagai Penghibur 

TRIBUNNEWS.COM - Nia Daniati mengalami kecelakaan kala mengikuti sebuah pawai pada 7 September 2019 kemarin. Dorce Gamalama juga ada di situ sebagai korban.

Mantan istri Farhat Abas ini dikabarkan sampai tak bisa bicara lantaran insiden tersebut.

Menanggapi hal tersebut, Dorce Gamalama pun turut buka suara.

Baru-baru ini dalam tayangan Pagi-pagi Pasti Happy yang dipublikasikan melalui kanal YouTube TransTV Official pada Jumat (13/9/2019), Dorce menceritakan kronologi kejadian yang ia alami.

Baca: Kembali Hadapi Kanker, Ria Irawan Merasa Mendingan Setelah Jalani Perawatan di RSCM

Baca: Tak Sengaja Ketemuan di Paris, Nikita Mirzani Tertawakan Kelakuan Farhat Abbas di Depan Toko LV

Baca: Kabar Terkini Ria Irawan, Jalankan Terapi Radiasi Untuk Berantas Sel Kanker yang Menyebar

Dorce menerangkan jika kala itu ia kualat karena menyepelekan suara adzan.

"Itu kayaknya kita kualat, kualatnya gimana, itu harusnya kita berhenti dulu lagi azan," katanya.

"Nah lagi azan, lagi Allahuakbar Allahuakbar di ujung, nanti jangan lupa, jadi ini adzan enggak dihargain," tambah Dorce.

Berita Rekomendasi

Ia menambahkan jika acara tersebut berlangsung di daerah perbatasan antara jawa timur dan jawa tengah.

Dorce juga menerangkan bahwa ia sedang mengisi acara di siang hari.

"Itu zuhur, siang bolong di daerah yang panas banget daerah antara Jawa Timur, jawa tengah," katanya.

Saat kejadian kecelakaan, mobil yang pawai pun ada sekitar 20 rombongan mobil.

Nia sendiri terkena besi yang menghantam keras bagian wajahnya.


Dorce nampaknya kala itu langsung tak sadarkan diri.

Bahkan ia juga sempat kehilangan dompet nya, namun akhirnya bisa kembali ditemukan.

"Aku kan ikut rombongan ada sekitar 20 mobil,"

"Jadi mobil yang dinaikin Nia itu mobil jadul, pas aku turun itu As nya patah terus ngerem, nah itu kan ada tiang ditengah, nah si Nia pas ngerem kena sini (pipi),"

"Aku turun, sebenernya aku udah nggak mau ikut tapi menghargai aja,"

"Pas turun udah nggak sadar diri, dompet ilang tadinya tapi alhamdulillah karena ada uang halal jadi ketemu lagi," pungkasnya.

Sumber: Grid.ID
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas