Postingan Anggun C Sasmi Protes Kelakuan Peziarah di Makam BJ Habibie Direspons Dewi Gita
Pelantun "Mimpi" ini beranggapan, tak semua hal bisa dijadikan ajang untuk swafoto. Baginya, setiap orang harus peka untuk tahu kapan dan di mana
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM - Penyanyi Anggun C Sasmi menyampaikan protes pada para peziarah yang berbondong-bondong melakukan selfie di pusara mendiang Presiden ke-3 RI BJ Habibie di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta Selatan.
Protes itu Anggun lontarkan melalui postingan di akun Instagram-nya, Sabtu (14/9/2019). Dalam dua foto yang diunggah Anggun, terlihat banyak peziarah yang berdesakan untuk berdoa sekaligus berswafoto.
"Melihat foto ini mendadak sedih. Mungkin sudah saatnya ada edukasi untuk para 'Generasi Selfie' yang harus belajar menilai situasi dan melihat konteks," tulis Anggun dalam keterangan unggahannya seperti dikutip, Minggu (15/9/2019).
Pelantun "Mimpi" ini beranggapan, tak semua hal bisa dijadikan ajang untuk swafoto. Baginya, setiap orang harus peka untuk tahu kapan dan di mana saatnya berfoto selfie.
"Ada saat untuk bisa selfie dan untuk tidak. Ada banyak hal yang bisa di-posting tapi banyak juga yang tidak perlu," tulis Anggun.
Postingan Anggun itu pun turut dikomentari oleh beberapa pesohor lainnya. Salah satunya penyanyi Dewi Gita. "Masya Allah.. sedih banget lihatnya," tulis Dewi.
"Demam kebutuhan gambar relevan terkini buat upload di sosmed... it's sad but it is what it is... no compassion and thoughts about none but oneself," tulis Betrand Antolin.
Baca: Unek-unek Anggun C Sasmi Soal Status Kewarganegaraan
Diberitakan sebelumnya, Putra Presiden ke-3 RI Bacharudin Jusuf Habibie, Thareq Kemal Habibie, mengonfirmasi meninggalnya sang ayah.
"Dengan sangat berat, mengucapkan, ayah saya Bacharudin Jusuf Habibie, Presiden ke-3 RI, meninggal dunia jam 18.03 WIB," ujar Thareq di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta, Rabu (11/9/2019).
Thareq mengatakan, ayahnya meninggal dunia karena sudah berusia tua sehingga sejumlah organ dalam tubuhnya mengalami degenerasi. Salah satunya adalah jantung. Presiden ketiga RI, Bacharuddin Jusuf Habibie meninggal dunia.
Pria kelahiran Parepare, Sulawesi Selatan, 25 Juni 1936 itu meninggal akibat penyakit yang dideritanya.
. Keponakan Habibie, Rusli Habibie, menyebutkan bahwa seluruh keluarga dekat sudah dipanggil dan berkumpul di Paviliun Kartika, RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta Pusat, Rabu (11/9/2019). Selama masa perawatan, Habibie ditangani tim dokter spesialis dengan berbagai bidang keahlian, seperti jantung, penyakit dalam, dan ginjal.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Anggun C Sasmi Sedih Peziarah Berdesakan Selfie di Makam BJ Habibie".