Ditemani Paula Verheoven Hadiri Sidang Gugatan Rp 2 Miliar, Baim Wong: Sebenarnya Salah Saya Apa?
Baim mengaku baru pertama kali menghadapi persidangan di pengadilan dan tak paham kesalahannya.
Editor: Asytari Fauziah
TRIBUNNEWS.COM - Dua selebritas Indonesia, Baim Wong dan Lucky Perdana menjalani sidang kasus gugatan perdata yang dilayangkan Astrid dari QQ Production di Pengadilan Negeri Kota Bogor, Rabu (2/10/2019).
Agenda sidang masih mengupayakan perdamaian atau mediasi.
Baim mengaku baru pertama kali menghadapi persidangan di pengadilan dan tak paham kesalahannya.
"Saya enggak mengerti bisa sampai ada di sini.
Sebenarnya salah saya apa ya, dan ternyata baru tahu setelah sidang, ternyata dianggap melakukan perbuatan melawan hukum," kata Baim.
Sidang yang digelar di ruang utama pengadilan itu hanya berlangsung tidak lebih dari 10 menit.
Baim hadir ditemani sang istri yang sedang hamil, Paula Verhoven.
• Baim Wong Mangkir dari Panggilan Polda Metrio Jaya, Suami Verhoeven Ngaku Tak Tahu
Eka Sanjaya Lase, ketua majelis hakim yang memimpin sidang, kemudian meminta Baim Wong dan Lucky Perdana, serta Astrid berserta kuasa hukumnya masing-masing untuk melakukan mediasi.
Baim Wong mengaku, tidak pernah menandatangani kontrak kerja apapun dengan Astrid.
"Saya hanya berharap perkara ini cepat selesai saja," kata Baim Wong.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.