Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Tips Berhemat Setelah Terima Gaji

Boleh saja menikmati hasil kerja keras, tapi jangan sampai di tengah bulan gaji sudah habis.

Editor: Willem Jonata
zoom-in Tips Berhemat Setelah Terima Gaji
net
Ilustrasi dompet kosong 

TRIBUNNEWS.COM - Biasanya ada rencana belanja setelah menerima gaji. Misal, belanja barang incaran, makan di restoran, dan berlibur.

Boleh saja menikmati hasil kerja keras, tapi jangan sampai di tengah bulan gaji sudah habis.

Gaji yang tidak bersisa sebelum akhir bulan biasanya bukan karena jumlah gaji yang tidak cukup, melainkan manajemen uang yang kurang baik.

Para analis finansial berargumen bahwa yang dibutuhkan adalah strategi menyimpan uang yang kita dapatkan setiap bulannya.

Pakar finansial, Ayo Bello mengatakan, banyak orang menginginkan pekerjaan dengan bayaran lebih layak agar bisa menabung dari gaji mereka.

Padahal, yang perlu kita lakukan adalah mengubah persepsi. Itu semua bergantung dengan bagaimana kita mampu mengelola pendapatan kita setiap bulannya dan seberapa disiplin kita mengatur bujet bulanan.

Baca: Kebijakan Presiden Joko Widodo di Kalimantan Timur, Membuat Ribuan Warga Luar Pindah ke Balikpapan

Baca: Rifat Umar Bersyukur Polisi Menangkapnya

Nah, ada beberapa tips berhemat yang bisa kamu ikuti agar gaji tak menguap di pekan-pekan awal setelah gajian:

BERITA REKOMENDASI

1. Menulis target

Setelah gaji masuk ke rekening, lebih baik menyusun target menabung untuk bulan itu.

Dengan kata lain, niat apa yang kamu lakukan terhadap gajimu sama pentingnya dengan gaji itu sendiri.

2. Catat pengeluaran

Apapun yang terjadi, penting untuk mencatat setiap pengeluaran.


Salah satu cara mudahnya adalah dengan sistem rating.

Misalnya, jika kamu berencana menabung 40 persen dari total gaji bulananmu, beranilah untuk mengatakan dirimu gagal jika tidak berhasil menyisihkan uang sesuai dengan rencanamu.

Halaman
123
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas