Divonis Derita Penyakit Autoimun, Ashanty: Kita Hidup Memang untuk Mati Kok, Jadi Ngapain Takut Mati
Belakangan ini Ashanty tengah menjadi sorotan publik setelah mengumumkan bahwa dirinya divonis menderita penyakit autoimun.
Editor: Maria Novena Cahyaning Tyas
TRIBUNNEWS.COM - Belakangan ini Ashanty tengah menjadi sorotan publik setelah mengumumkan bahwa dirinya divonis menderita penyakit autoimun.
Penyakit autoimun yang diderita Ashanty rupanya bukanlah penyakit sembarangan dan tergolong penyakit ganas.
Meski begitu, Ashanty mengaku dirinya tak takut akan kematian setelah divonis menderita penyakit tersebut.
• Ashanty Didiagnosa Penyakit Autoimun, Krisdayanti Beri Doa: Kami Sudah Jadi Keluarga Besar
Hal itu diungkapkan Ashanty dalam tayangan yang diunggah melalui kanal YouTube Intens Investigasi, seperti dikutip TribunWow.com, Rabu (16/10/2019).
Walaupun mengaku tak takut akan kematian, rupanya ada hal lain yang ditakuti Ashanty setelah divonis oleh dokter menderita penyakit berbahaya tersebut.
Ashanty menerangkan bahwa ketakutannya ialah jika nantinya dirinya harus meninggalkan suami serta anak-anaknya.
"Aku takutnya enggak yang kayak gitu (mati)," sebut Ashanty sembari menghapus air matanya yang berlinangan.
"Takutnya lebih kayak kalau aku sampai tiba-tiba enggak ada lagi, aku pribadi enggak takut mati. Beneran, sumpah enggak."
Ia menyadari bahwa semua makhluk yang hidup nantinya pasti akan mati juga.
"Aku hidup buat mati kok, ini kan cuma sementara," jelasnya.