Respons Indah Permatasari Ketika Ditanya Soal Hubungannya Dengan Sang Ibu
Indah Permatasari, buka suara terkait polemik antara dirinya dengan ibunya, Nursyah.
Penulis: Nurul Hanna
Editor: Adi Suhendi
Terbebani dengan sosok legendaris 'Si Manis Jembatan Ancol'
ndah Permatasari, menjadi pemeran Maryam dalam film Si Manis Jembatan Ancol.
Indah sempat merasa terbebani, dengan karakter Si Manis Jembatan Ancol yang melagenda.
Si Manis Jembatan Ancol sudah difilmkan sejak 1973 lalu, dan dibuat serial pada tahun 1990-an.
“Iya (terbebani) karena si manis ini kan lagend banget, hampir semua orang tahu. Walaupun aku lahir di tahun 90-an, aku paham dan kenal sosok manis seperti apa,” kata Indah saat ditemui awak media di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (31/10/2019).
Baca: Ini Daftar Mitra Kerja 11 Komisi DPR RI
Untungnya, ia diberi pesan oleh sutradara Anggy Umbara.
Bahwa sosok Maryam dalam film Si Manis Jembatan Ancol tidak mengacu kepada film atau sinetron sebelumnya.
Sosok Maryam dalam film ini, benar-benar dibentuk kembali alias orisinil dan berbeda dari film serta sinetronnya.
Indah juga tidak diminta menonton sinetron sebelumnya, dan tidak bertemu dengan Diah Permatasari serta Kiky Fatmala.
Baca: PSSI Laporkan Penunjukan Tuan Rumah Piala Dunia U-20
Keduanya merupakan pemeran Si Manis Jembatan Ancol dalam sinetron.
Indah lebih banyak berbincang dengan Ozy Saputra yang juga terlibat dalam film tersebut.
“Pas lagi reading mereka cerita cerita mba Kiky gimana mba Diah gimana banyak cerita jadi dari situ jadi kumpulan buat aku tentang sosok si manis ini,” katanya.
Baca: Budaya Halloween Merambah ke Indonesia, Pakar Budaya: Tidak Perlu Khawatir Berlebihan
Selain Indah Permatasari, film Si Manis Jembatan Ancol juga dibintangi oleh Arifin Putra dan Randy Pangalila.
Film ini akan tayang Desember 2019 mendatang.