Eza Gionino Bersedia Mediasi dengan Orang yang Sampaikan Ancaman Pembunuhan ke Istri dan Anaknya
Qori Sopiandy juga disebut-sebut menyampaikan ancaman pembunuhan terhadap keluarga Eza Giononi.
Penulis: Nurul Hanna
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Eza Gionino membuka peluang mediasi dengan pihak penjual ikan yang menipunya, yakni Qori Sopiandy.
Qori Sopiandy juga disebut-sebut menyampaikan ancaman pembunuhan terhadap keluarga Eza Giononi. Itulah kenapa Eza melaporkan yang bersangkutan ke pihak berwajib.
Mediasi rencananya digelar di di kantor kuasa hukumnya yakni Henry Indraguna yang terletak di bilangan Permata Hijau, Jakarta Selatan.
“Rabu tanggal 27 November 2019, pukul 9.00 tepat Eza Gionino akan melakukan mediasi dengan Qori di kantor Henry Indraguna dan Patner,” tulis kuasa hukum Eza Gionino lewat pesan singkat kepada Tribunnews, Sabtu (23/11/2019).
Baca: Eza Gionino dan Keluarga Ketakutan Sejak Dapat Ancaman Pembunuhan
Baca: Eza Gionino Polisikan Pria yang Ancam Bunuh Anak dan Istrinya
Baca: Eza Gionino Minta Orang yang Ancam Istri dan Istrinya untuk Menemuinya Secara Langsung
Kasus ini bermula saat Eza Gionino membeli ikan jenis tertentu sebanyak dua ekor. Tapi yang didatangkan dua jenis ikan yang berbeda.
Saat ia protes kepada Qori selaku penjual, Eza justru mendapat ancaman keluarganya akan disantet.
Bersama istri dan anaknya, Eza Gionino pun mengunjungi Polres Bogor pada Sabtu (16/11/2019) lau.
Lantaran Mendapatkan ancaman pembunuhan, Eza secara tegas akan mengambil jalur hukum untuk kasus ini.