5 Fakta Film Eggnoid, Sheila Dara Gunakan Riasan dari Lem Bulu Mata hingga Morgan Oey Bantah Cinlok
Berikut ini 5 fakta film Eggnoid, Sheila Dara rela gunakan riasan lem bulu mata hingga Morgan Oey bantah ada isu cinlok
Penulis: Bunga Pradipta Pertiwi
Editor: Wulan Kurnia Putri
Ternyata setelah dua tahun bersama, perasaannya Ran berubah.
Eggy bukan lagi sahabat terbaiknya, Ran meresa jika dirinya telah jatuh cinta.
Namun, Eggy bukanlah manusia biasa, karena ia datang dari masa depan.
Sebagi seorang Eggnoid, Eggy memiliki aturan-aturan yang tidak boleh dilanggar.
Jika melanggar peraturan, ada sanksi berat yang harus ditanggungnya.
Hal terburuk yang bisa terjadi adalah Eggt harys kembali ke masa depan karena dianggap telah gagal menjalankan misinya.
Kedekatannya dengan Ran yang sudah melampaui batas membuat Eggy terancam berpisah dengan wanita yang dicintainya.
Bagaimanakah nasib Ran dan Eggy?
Mampunya perbedaan besar mereka mempersatukan cinta mereka?
2. Awal Mula Eggnoid Masuk ke Line Indonesia
Eggnoid merupakan adaptasi dari webtoon berjudul sama yang dibuat oleh Archie The Red Cat.
Dikutip Tribunnews.com dari tayangan YouTube akun Visinema, Archie menceritakan awal mula karyanya ini masuk ke Line Indonesia.
Semua berawal dari sebuah perlombaan di webtoon, dan komik Eggnoid berhasil meraih juara kedua.
"Waktu itu ngadain lomba weebtoon, alhamdulillah menang juara kedua."