Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Ayudia Bing Slamet Rutin Sumbangkan Baju Tak Terpakai Agar Tidak Menumpuk di Lemari Pakaian

Daripada memenuhi di lemari, Ayudia rajin menyumbangkan baju yang masih bagus tapi sudah tidak terpakai kepada yang membutuhkan.

Penulis: Apfia Tioconny Billy
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Ayudia Bing Slamet Rutin Sumbangkan Baju Tak Terpakai Agar Tidak Menumpuk di Lemari Pakaian
Tribunnews.com/Apfia Tioconny Billy
Ayudia Bing Slamet dan Ditto Percussion di acara Electrolux, di Jakarta Selatan, Jumat (6/12/2019). Tribunnews.com/Apfia Tioconny Billy 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Apfia Tioconny Billy

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Keluarga pasangan selebriti, Ayudya Bing Slamet dan Ditto Percussion punya cara khusus dalam mengelola baju yang tidak terpakai lagi.

Daripada memenuhi di lemari, Ayudia rajin menyumbangkan baju yang masih bagus tapi sudah tidak terpakai kepada yang membutuhkan.

"Aku emang ada beberapa baju yang disumbangin juga. Aku tuh menyumbangkan baju itu rutin karena aku nggak mau sampai lemari penuh," kata Ayudia saat ditemui di aara Electrolux di kawasan Jakarta Selatan, Jumat (5/12/2019).

Kebiasaan menyumbangkan baju ini biasanya disesuaikan dengan tumpukan baju di lemari terutama melihat dari baju-baju Sekala Bumi, putra mereka yang berusia tiga tahun.

Baca: Aktivitas Mencuci Pakaian Jadi Jadi Kesenangan Ayudia Bing Slamet Setelah Berumah Tangga

Baca: Liburan ke Turki, Ayudia Bing Slamet Dilarang Naik Balon Udara di Cappadocia

Baca: Tips Menyewa Campervan di Selandia Baru ala Ayudia Bing Slamet dan Ditto Percussion

"Nyumbang nggak tentu mungkin bisa lima bulan sekali, nggak tentu karena bukan yang tipe suka belanja kecuali Sekala yang udah besar dikit bajunya ganti," ucap Ayudia.

Biasanya baju-baju yang disumbangkan Ayudia adalah baju-baju yang sudah tidak sesuai dengan ukuran tubuh maupun yang sudah terlalu sering dipakai tampil di depan publik.

Ayudia Bing Slamet dan Ditto Percussion saat ditemui di acara Electrolux di Jakarta Selatan, Jumat (6/12/2019).
Ayudia Bing Slamet dan Ditto Percussion saat ditemui di acara Electrolux di Jakarta Selatan, Jumat (6/12/2019). (TRIBUNNEWS/APFIA)
Berita Rekomendasi

"Baju-baju acara yang aku punya kan dua tiga kali dipakai, kesannya ngapain kok ini terus dan aku sekarang tertutup (berjilbab) baju apa yang sekiranya nggak bisa dipakai," ungkap Ayudia.

Tapi untuk baju Sekala ada beberapa baju-baju lama juga yang sengaja disimpan sebagai kenang-kenangan.

"Aku simpan buat kenang-kenangan atau adik," kata Ayudia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas