Yosafat Abimanyu Purnama Beredar di Media Sosial, Ayah Puput Nastiti Belum Mengetahui Nama Cucunya
Nama anak Basuki Tjahaya Purnama alias Ahok dan Puput Nastiti Devi, yakni Yosafat Abimanyu Purnama tersebar di medsos,namun sang kakek belum tahu.
Penulis: Nurul Hanna
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Nama anak Basuki Tjahaya Purnama alias Ahok dan Puput Nastiti Devi, yakni Yosafat Abimanyu Purnama sudah tersebar di media sosial, namun sang kakek belum mengetahuinya.
Aiptu Teguh Sriyono, ayahanda Puput Nastiti mengaku belum mengetahui nama sang cucu.
Saat dihubungi Tribunnews, Senin (6/1/2020) siang, Teguh belum mengungkap nama cucunya.
“Namanya sepertinya belum (ditentukan), nanti diberi tahu,” kata Teguh saat dihubungi Tribunnews, Senin (6/1/2019).
Saat dikonfirmasi apakah benar nama sang cucu adalah Yosafat Abimanyu Purnama, Teguh belum memastikan. Nantinya, ia menjanjikan akan mengungkap nama sang cucu.
“Oh kalau sekarang belum (ditentukan),” ujarnya.
Puput Nastiti telah melahirkan anak pertamanya dengan Basuki Tjahaja Purnama (BTP) alias Ahok.
Puput melahirkan di Rumah Sakit Ibu dan Anak Bunda, Menteng pada Senin (6/1/2020) sekira pukul 08.00 WIB.
Nama cucu Ahok tertera dalam ucapan di unggahan mantan ketua Bekraf Triawan Munaf. Ia mengunggah foto buah hati dari Puput Nastiti.
Baca: Anak Ahok dan Puput Lahir, Ini Ungkapan Bahagia Sang Kakek Sambut Cucu
Baca: Ahok & Puput Nastiti Devi Dikaruniai Anak Pertama, Intip Potret Menggemaskan Si Baby, Ini Namanya!
“Selamat atas lahirnya “Yosafat Abimanyu Purnama” Selamat Pak BTP dan Bu Puput.
Ada yang pergi, ada yang tiba di bumi ini,” tulis ayah Sherina Munaf itu di Instagram
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.