Via Vallen Pingsan di Atas Panggung saat 'Cendol Dawet', Akui Tak Sehat Karena Mabuk Perjalanan
Pedangdut Via Vallen pingsan saat manggung di acara perayaan Hari Ulang Tahun Kabupaten Kepahiang, Bengkulu. Ia mengaku mabuk perjalanan.
Penulis: Wahyu Gilang Putranto
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Pedangdut Via Vallen pingsan saat manggung di acara perayaan Hari Ulang Tahun Kabupaten Kepahiang, Bengkulu, Selasa (7/1/2020) malam.
Video detik-detik pingsannya Diketahui Via Vallen pun tersebar luas di media sosial.
Dalam video tersebut, Via Vallen mengenakan jaket kombinasi hitam dan kuning.
Pemilik nama asli Maulidia Octavia tersebut pingsan saat menyanyikan lagu Pamer Bojo.
Via Vallen tiba-tiba pingsan pada bagian 'cendol dawet'.
Musik pengiring pun berhenti.
Beberapa kru panggung langsung membopong Via Vallen dan membawanya ke belakang panggung.
Penonton yang tidak menyadari Via Vallen pingsan justru bersorak karena musik tiba-tiba mati.
"Eh Via Vallen pingsan," ucap seorang penonton.
Berikut videonya:
Klarifikasi Via Vallen
Via Vallen lantas memberikan klarifikasinya terkait kejadian pingsan di atas panggung tersebut.
Melalui akun Instagram pribadinya, Via Vallen mengucapkan terima kasih telah diundang di acara ulang tahun Kabupaten Kepahiang.
Via Vallen juga meminta maaf atas insiden tersebut.
Ia mengaku sedang tidak sehat.
Perjalanan ke lokasi disebut Via Vallen menjadikan dirinya mabuk perjalanan.
Ia berharap tidak ada kejadian sama seperti yang ia alami.
"Selamat ulang tahun kabupaten kepahiang yang ke 16 tahun
Semoga semakin maju dan berkembang
Amiinnn Allahumma amiinn
Terimakasih banyak sudah mengundang saya di acara luar biasanya,
tapii saya mohon maaf untuk semua masyarakat kepahiang
yang td malam sudah hadir di perayaan ulang tahun kabupaten kepahiang,
saya tidak bisa menyelesaikan perform dengan baik, di karenakan kondisi yg sangat tidak
memungkinkan akibat mabuk perjalanan di liku 9
Harap dimaklumi kondisi saya
Semoga kita masih bisa bertemu di lain kesempataan
dan semoga diluaran sana tidak ada oknum yang menyalah gunakan kejadian ini," tulisnya.
(Tribunnews.com/Wahyu Gilang P)