Ungkapan Para Peserta MasterChef Pasca Pengunduran Diri Arthur, Ade: Istri & Anak Lu Patut Berbangga
Ungkapan Para Peserta MasterChef Pasca Pengunduran Diri Arthur, Ade: Istri & Anak Lu Patut Berbangga
Penulis: Bunga Pradipta Pertiwi
Editor: Garudea Prabawati
"I will!" jawab Arthur sambil berlalu.
Keputusan Arthur untuk mengundurkan diri sangat disayangkan oleh berbagai pihak, termasuk dari para kontestan MasterChef Indonesia yang tersisa.
Sebut saja Ade, Vanty, Imelda hingga Gina mengungkapkan kesedihan mereka melalui akun Instagram pribadi mereka.
Meski sedih, namun Vanty tetap berusaha menguatkan Arthur.
"Trust the timing of your life... @arthurmci6 GBU," tulis Vanty pada foto unggahannya.
Pada foto tersebut tampak mata Vanty begitu sembab meski tertutup kacamata.
Kontestan lainnya, Imelda Tahir juga mengungkapkan kesedihannya.
Berbeda dengan Vanty, Imelda mengunggah potret dirinya dengan efek hitam putih.
Dalam foto unggahannya tampak Imelda yang meringkuk di sofa sambil memeluk bantal.
Tangan kirinya terlihat menutupi bibirnya.
"I have no word to say...(emotikon sedih) @sintiamci6 @arthurmci6," tulis Imelda pada kolom keterangan foto.
Tak ketinggalan, Gina juga mengunggah potret kebersamaannya dengan Arthur.
Melalui unggahan Instagram Story akun @ginamci6 ia mengunggah foto mereka berdua.
Gina berusaha tetap tegar dengan keputusan Arthur.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.