Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Satukan Keberagaman Budaya Indonesia Melalui Festival Samaragam

Samaragam sendiri akan ditutup ajang Be You Concert Music yang rencananya akan menampilkan penyanyi Tulus dan Kunto Aji

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Satukan Keberagaman Budaya Indonesia Melalui Festival Samaragam
istimewa
Direktur Kegiatan Festival Samaragam, Pandit Sumawinata didampingi Rektor Universitas Bakrie, Rektor Universitas Bakrie Prof Ir Sofia W Alisjahbana memaparkan Festival Samaragam yang akan diadakah besok, Sabtu (15/2/2020). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Universitas Bakrie menggelar Festival Samaragam di Plaza Festival Kuningan pada tanggal 15 Februari mendatang.

Acara ini bertujuan untuk menjaga warisan tanah air dan menyatukan keberagaman budaya Indonesia dengan membentuk harmoni para pemuda.

Juga akan menghadirkan pameran, pagelaran musik dan budaya, dan akan diramaikan oleh Pamungkas, Sal Priadi, Feel Koplo, dan masih banyak lagi.

Festival Samaragam merupakan event pertama dari berbagai rangkaian event sepanjang tahun 2020, seperti Run for Zoo, Barcode (lomba Paskibra se-SMA di Jabodetabek), Thrift Market, Kompetisi Merchandise, serangkaian workshop dan seminar.

"Samaragam sendiri akan ditutup ajang Be You Concert Music yang rencananya akan menampilkan penyanyi Tulus dan Kunto Aji,' kata Direktur Kegiatan Festival Samaragam, Pandit Sumawinata di Jakarta, Kamis (13/2/2020).

Baca: Festival Musik Ini Bakal Hadirkan Deretan Musisi dan Grup Band Legendaris Papan Atas

Baca: Imam Nahrawi Didakwa Terima Suap Rp 11,5 Miliar

Festival Samaragam merupakan festival musik lintas generasi yang menampilkan para musisi muda seperti  Sal Priadi, Pamungkas, Feel Koplo, Hexgonia, Coldiac serta Reality Club.

"Acara ini memang ditujukan untuk menarik minat kaum muda kepada hal-hal positif seperti bermusik," katanya.

BERITA REKOMENDASI

Rektor Universitas Bakrie Prof Ir Sofia W. Alisjahban mengatakan, Samaragam menjadi wadah bagi kreativitas bermusik anak muda sekaligus sarana belajar bagi mahasiswa Universitas Bakrie dalam berorganisasi dan mengelola sebuah event.

Festival Samaragam berawal dari Class Project mata kuliah Brand Activation dari Prodi llmu Komunikasi.

"Sesuai dengan konsep kami dalam melaksanakan Experiential Learning yang kami namakan sebagai Experience The Real things," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas